Saatnya Ganti Laptop (1)

By nova.id, Selasa, 10 Mei 2011 | 17:00 WIB
Saatnya Ganti Laptop 1 (nova.id)

Saatnya Ganti Laptop 1 (nova.id)
Saatnya Ganti Laptop 1 (nova.id)

"Foto: IST "

LENOVO Beragam Keunggulan

Senin (18/4) lalu, Lenovo, sebuah merek notebook kelas atas, meluncurkan varian terbarunya di tahun 2011. Ada 13 model laptop dan dua desktop yang diperkenalkan siang itu. Produk-produk baru keluaran pabrik komputer yang terbentuk lewat akuisisi IBM Personal Computing Devision oleh Lenovo Group ini diharapkan mampu "bertarung" dengan produk-produk lain yang dipasarkan di Indonesia.

Jajaran Lenovo terbaru hadir dengan beragam keunggulan. Salah satunya, Operational System (OS) yang menggunakan Lenovo Enhanced Experience 2.0 untuk Windows 7. OS yang khusus digunakan oleh produk-produk Lenovo ini merupakan hasil karya tim Lenovo dan Microsoft.

Kelebihan OS ini banyak, salah satunya waktu boot up yang bisa dipangkas hingga 10 detik. Dalam uji coba, notebook Lenovo yang menggunakan OS Windows 7 EE 2.0 dengan teknologi Rapiddrive hanya butuh waktu 25 detik untuk melakukan booting.

Seperti produk-produk tahun sebelumnya, Lenovo juga menyasar berbagai segmen. Mulai dari para pebisnis, UKM, mahasiswa, hingga yang doyan bepergian. Tentu masing-masing segmen hadir dengan beragam keunggulan yang dibutuhkan.

ThinkPad Edge E220s dan ThinkPad Edge E420s tampil elegan dan modern, serta tipis dan ringan (1,6 kg dan 1,8 kg). Dengan layar 12,5 inci (E220s) dan 14 inci (E420s) laptop ini dilengkapi layar infinity hingga tampilan menyerupai layar teve.

Untuk tata suara, E220s dan E420s dilengkapi audio Dolby Home Theatre. Laptop ini memang ditujukan untuk mereka yang punya usaha UKM. Anda bisa mendapatkan laptop ini dengan harga 1.237 dolar AS atau Rp 10 jutaan dan 1.104 dolar AS atau Rp 9 jutaan.

Bagi penyuka fashion, Lenovo punya laptop IdeaPad Z470. Desain futuristik dan pilihan warna-warni menjadikan laptop ini jadi penunjang gaya. Kemampuan laptop ini juga sudah mumpuni. Dilengkapi prosesor Intel Core i7 generasi kedua dan standar kelengkapan produk Lenovo untuk laptop kelas premium. Harga mulai 1.099 dolar AS atau Rp 9. 387. 568.

Selain itu, masih ada sejumlah produk terbaru Lenovo seri lain dengan sasaran pelanggan berbeda. Lenovo G470, misalnya, yang punya kapasitas penyimpanan besar dan fitur pengenalan wajah VeriFace, memungkinkan penggunanya log in lewat kamera 2.0 Megapixel.

ASSUS Cepat Akses Internet