Kekurangan vitamin A juga bisa membuat si kecil sering mengalami infeksi semisal radang tenggorokan. Bukan berarti bila si kecil mengalami radang tenggorokan maka ia kekurangan vitamin A, lo. Jadi, jangan dibalik, ya, Bu-Pak.
Kemudian soal berat badan, juga bukan ukuran mutlak anak kekurangan vitamin. "Memang, sering anak yang kurang vitamin, berat badannya juga kurang. Namun enggak bisa dibalik bahwa anak yang kurus berarti kurang vitamin." Anak-anak yang kekurangan vitamin, terang Najib, metabolisme tubuhnya juga kurang baik hingga berat badannya berkurang.
Jadi, yang terbaik tentulah berkonsultasi lebih dulu pada dokter, apakah si kecil memang perlu vitamin. "Biasanya dokter akan melihat dulu pola makannya. Jika sudah bagus, ya, enggak perlu vitamin." Misal, bayi yang mengkonsumsi ASI. "Bila gizi ibu cukup dan asupan vitaminnya pun baik, berarti bayinya tak mutlak perlu vitamin tambahan. Diharapkan dari ASI sudah terpenuhi kebutuhan bayi."
Begitu pula bayi yang mengkonsumsi susu formula, "bila susu formulanya sudah mengandung vitamin dengan kadar yang cukup berdasarkan Recommended Daily Allowences atau kebutuhan tiap hari bayi, maka bayi tak perlu tambahan vitamin." Namun dengan catatan, pola menyusunya juga baik, lo.
Jikapun si kecil kurus dan sulit makan, dokter juga enggak akan langsung kasih vitamin tapi melihat kasusnya dulu. Misal, si kecil tak suka makan sayur dan buah berarti ia butuh vitamin C. Nah, vitamin C inilah yang diberikan.
EMPAT KONDISI
Umumnya, dokter memberikan vitamin pada bayi bila mengalami salah satu atau lebih dari 4 kondisi berikut:
* Pola makannya tak bagus.
Kadang bayi mau makan atau minum susu tapi kadang tidak. Misal, bayi usia 4 bulan tak menyusu dengan baik, padahal di usia ini ia belum memperoleh makanan tambahan. Jelas ia butuh vitamin. Namun apa vitamin yang dibutuhkannya, dokterlah yang lebih tahu.
* Saat sakit atau baru sembuh dari sakit.
Dalam kondisi ini, bayi perlu vitamin. Biasanya bayi yang baru sakit kurang nafsu makan dan kebutuhan vitaminnya pun meningkat. Jadi, agar asupan gizinya cukup, ia boleh menerima vitamin. Setelah sehat kembali, pemberian vitamin dihentikan.
* Berat badan rendah.