Benarkah ASI Sebabkan Sakit Jantung?

By nova.id, Jumat, 27 Mei 2011 | 23:17 WIB
Benarkah ASI Sebabkan Sakit Jantung (nova.id)

Bayi yang mendapat ASI juga tak berisiko mengalami obesitas atau kegemukan, yang berarti pula tak berisiko terkena penyakit jantung. "Dari pengalaman saya menjadi dokter anak selama 21 tahun, anak-anak yang mendapat ASI eksklusif, tendensinya tak ada yang gemuk. Mungkin ada 1-2 yang gemuk tapi umumnya berat badan mereka ideal." Hal ini juga sudah dibuktikan penelitian dari California yang dilakukan pada 1992.

Jadi, tegas Utami, tak bisa dikatakan bahwa anak yang memiliki kadar kolesterol tinggi karena pemberian ASI, akan mengalami kegemukan ataupun gampang terkena penyakit jantung. Jikapun setelah si anak besar ada yang mengalaminya, harus dilihat juga pola makanannya. "Setelah dia dewasa, pattern makanannya, kan, berbeda. Kalau dia makannya awut-awutan, meskipun kecilnya minum ASI, ya, jadi salah, kan? Cara hidup seseorang, kan, juga berpengaruh." Jadi, tandasnya, banyak sekali faktor yang menyebabkan munculnya kelainan jantung di usia dewasa.

Duh, lega rasanya, ya, Bu-Pak. Bagaimanapun, memang cuma ASI yang terbaik buat bayi.

Julie/Erni /nakita