8 Trik Lebih Jelita (1)

By nova.id, Jumat, 14 Januari 2011 | 17:01 WIB
8 Trik Lebih Jelita 1 (nova.id)

8 Trik Lebih Jelita 1 (nova.id)
8 Trik Lebih Jelita 1 (nova.id)

""

Ratakan wajah dengan alas bedak

Ratakan warna kulit yang berbeda-beda pada wajah dengan menggunakan alas bedak. Sebelum memakai alas bedak, sebaiknya oleskan wajah dengan pelembap agar hasilnya lebih merata.  

Oleskan alas bedak dengan memakai jari, spons atau kuas. Meratakan alas bedak dengan jari adalah cara yang paling mudah karena Anda tidak membutuhkan banyak teknik. Sementara, spons dan kuas memberikan kontrol yang lebih baik; foundation bisa dioleskan lebih merata dan tentunya lebih higenis.

Untuk alas bedak cair: gunakan spons padat (berbentuk segitiga) yang dibasahi terlebih dahulu. Selanjutnya taruh sedikit alas bedak cair di ujung spons. Setelah itu buatlah titik-titik pada wajah; dahi, hidung, kedua pipi, dan dagu. Lalu, ratakan dari atas hingga bawah. Oleskan juga alas bedak di bagian bawah mata, lalu ratakan dengan cara menepuknya pelan-pelan.

Untuk alas bedak berbentuk krim/ mousse: alas bedak krim terkenal akan kekentalannya, karena itu gunakan tipis-tipis dengan cara mengoleskannya dari atas ke bawah. Alas bedak ini berfungsi ganda sebagai concealer yang baik.

Untuk alas bedak bubuk: gunakan kuas besar untuk membaurkannya pada wajah dari atas hingga bawah. Setelah itu, tekan-tekan bagian wajah Anda dengan kuas tersebut untuk hasil yang maksimal. Anda bisa memakai alas bedak ini di atas alas bedak cair atau krim sebagai penyempurna tampilan.

Pastikan Anda tidak menaruh terlalu banyak alas bedak di daerah hidung.  Hal ini akan membuat Anda terlihat begitu ketara memakai foundation, tampilan yang jelita pun gagal tercipta.

Ratakan alas bedak dengan satu arah, searah dengan tumbuhnya bulu halus di wajah.

Samarkan Noda

Setelah memakai alas bedak, samarkan noda-noda kecokelatan pada wajah dengan concealer.

Concealer Anda harus beberapa tingkat lebih terang dari warna kulit Anda.

Lihat ke arah bawah ketika memakai concealer di bagian bawah mata. Ulaskan sedikit saja, lalu ratakan dengan tangan dengan cara menepuk-nepuk.

Setelah memakai concealer, tutup dengan bedak tabur.

Concealer bentuk krim sebaiknya diaplikasikan dengan bantuan kuas. Setelah itu ratakan dengan spons dengan cara ditepuk-tepuk.

Concealer warna salmon dapat menutupi noda hitam lebih baik, concealer warna hijau dapat menutupi noda merah lebih oke, sementara concealer ungu dapat membuat daerah yang kusam (contoh: dagu atau dahi) jadi cerah. Namun pastikan Anda membaurkannya dengan rata.

Warnai Kelopak Mata

Sebelum memakai eye shadow, sebaiknya Anda memakai base agar warna lebih "keluar" dan mencegah warna tidak "pecah". Ulaskan dengan jari.

Pada dasarnya, Anda membutuhkan minimal 3 warna untuk menonjolkan mata, yaitu warna untuk highlight, warna untuk kelopak, dan warna untuk crease (lipatan mata). Warna highlight adalah warna paling terang, sementara warna crease cenderung lebih gelap.

Aplikasikan eye shadow dengan kuas di bagian kelopak mata dengan cara menepuk. Kemudian pulaskan eye shadow dengan warna lebih gelap di atas kelopak mata. Setelah itu pulaskan eye shadow warna kulit tepat di bawah alis sebagai highlighter. Agar lebih dramatis, Anda bisa memberi warna paling gelap (contoh: cokelat tua) pada ujung kelopak luar Anda, kemudian dibaurkan ke bagian dalam

Kunci memakai eye shadow adalah blending (membaur) yang sempurna, karena itu Anda membutuhkan kuas yang bagus.

Agar mata Anda terlihat lebih cerah, Anda bisa memulaskan eye shadow putih/ eye liner putih di bagian ujung dalam (tear duct) mata Anda.

Tegaskan garis mata

Eye liner seperti apa yang ingin Anda pakai? Pensil, cair atau krim/gel? Untuk pensil, pilihlah pensil dengan ujung lembut. Eye liner cair membutuhkan ketrampilan lebih namun hasil warnanya lebih pekat. Sementara eye liner krim/gel membutuhkan bantuan angled brush untuk mengulaskannya.

Jangan memakai eye liner tepat di tempat tumbuhnya bulu mata, karena akan membuat mata Anda terlihat turun. Pakailah eye liner sedikit di atas bulu mata.

Apabila Anda tidak dapat mengulaskan eye liner dengan sekali ulas, buatlah garis putus-putus hingga ke ujung, sebagai panduan. Setelah selesai, Anda bisa menyambung garis-garis tersebut.

Gambar garis dari tengah ke bagian ujung mata. Setelah selesai, baru gambar garis dari tengah ke bagian dalam mata.

Jangan menarik kelopak mata Anda dengan tangan ketika ingin memakai eye liner, hal ini akan meninggalkan garis di bawah mata. Sebaiknya tekan kelopak mata Anda dengan cotton bud yang lebih halus.

Rapikan dan ratakan eye liner dengan bantuan cotton bud.

bersambung

Stylist: Farnka, Fotografer: Agus Dwianto, Make Up Artis: Dwi Y Cahyanti (Hp: 0813 238 00036), Model: Elvira-Fame Management, Busana: Jeffry Tan-Jl Warung Buncit Raya No 98 Lot 7-8, Jakarta Selatan Telp (021-79182859) Situs: www.jeffrytan.com