Beda Saat Pacaran, 5 Hal Berikut Ini Akan Terjadi Setelah Anda Menikah

By , Jumat, 28 Juli 2017 | 14:32 WIB
5 Alasan Pasangan yang Bahagia Tak Pernah Pamer di Media Sosial, Apakah Anda Salah Satunya? (Nova)

NOVA.id - Banyak perubahan yang terjadi setelah anda menikah.

Meskipun anda mengklaim sudah mengenal pasangan anda selama proses berpacaran.

Tapi nyatanya, banyak perubahan dari diri anda dan pasangan yang membuat satu sama lain tercengang.

Menurut TheHealthSite.com, ada 5 perubahan besar dari pasangan setelah menikah:

Berikut ulasannya!

1. Identitas Keluarga

Anda berdua kini adalah satu tim, sebuah keluarga.

Semua yang anda lakukan akan menggambarkan anda di dalam sebuah keluarga.

Sebagai suami atau istri anda akan memiliki tanggung jawab lebih tinggi untuk melakukan tindakan sosial atau mengambil sebuah keputusan di dalam keluarga kecil anda.

(Baca juga: Perhatikan! 10 Pantangan Untuk Ibu Hamil)

2. Cinta Semakin Merekah

Anda memiliki definisi baru tentang cinta usai menikah.

Cinta yang anda kenal setelah menikah sangat berbeda dengan cinta yang anda kenal sebelumnya.

Cinta tak hanya sebatas berlibur bersama, aktivitas seksual semata.

Tinggal di atap yang sama, akan membuat anda berdekatan baik secara fisik, tapi juga mental.

CInta yang mekar setelah menikah akan terasa lebih unik.

3. Cara Pandang Seks yang Berbeda

Eskperimen seks anda setelah menikah tentu sangat berbeda.

Baik atau buruk aktivitas seks anda sebelumnya.

Setelah menikah seks bukan lagi kebutuhan utama dalam pernikahan anda, tapi anda akan belajar pada setiap hal dengan pasangan anda.

Mulai dari mengerti perasaan pasangan, atau mengerti argumen suami anda.

(Baca juga: Inilah 6 Mitos Soal Rambut Kemaluan yang Sering Bikin Wanita Salah Kaprah...)

4. Kompromi dan Penyesuaian

Tidak peduli sekeras apa diskusi anda sebelum menikah, ingatlah itu terjadi sebelum anda menikah.

Kini anda sudah menikah dan diskusi itu akan berubah drastis.

Kini, hanya sekadar membicarakan benda apa saja yang akan anda taruh di rumah anda, pasti atas keputusan bersama.

5. Program Keluarga Berencana

Pertanyaan yang lucu kerap anda dapatkan usai menikah adalah 'kapan hamil?'.

Rasa-rasannya semua orang ingin sekali mengetahui kehamilan anda.

Padahal kehamilan usai menikah adalah hal yang wajar sebagai bentuk nyata dari cinta anda berdua.

Anda mulai menata berapa jumlah anak yang anda akan miliki ke depannya.