Nova.id – Dapur merupakan area rumah kita yang paling sering kotor, maka sering dibilang jangan pernah cat dapur dengan warna putih.
Sekarang, dapur bisa jadi sama bersihnya dengan ruang makan. Sah saja dinding dapur dicat putih, begitu juga warna segala perabotan yang ada di situ.
Baca juga: Risih Sama Semut di Dapur? Usir dengan 5 Cara Ini
Hobi masak atau tidak, saat ini dapur telah menjadi salah satu ruang utama di rumah.
Tempat bercengkerama dan menjamu keluarga, teman, bahkan mempertontonkan kemampuan mengolah hidangan-hidangan spesial.
Salah satu desain dapur yang disukai banyak keluarga adalah yang serba putih.
Baca juga: Membersihkan Lantai Dapur yang Licin
Selain mampu menghadirkan kesan lapang dan terang, putih juga bisa memberi efek bersih pada dapur kita.
Dapur putih polos, dan berwarna terang, sebenarnya sangat cocok diaplikasikan dengan gaya apapun.
Mulai dari gaya modern, country, klasik, hingga shabby chic.
Baca juga: Membuat Ruang Kerja di Rumah Mungil
Selain mengisinya dengan beragam peralatan masak, tidak salah kalau kita terdorong untuk mempercantiknya sesuai dengan kepribadian kita.