3 Fakta Mengejutkan Tentang Perjalanan Kisah Cinta Tora Sudiro dan Mieke Amalia

By , Kamis, 3 Agustus 2017 | 11:54 WIB
Mieke Amalia dan Tora Sudiro (Nova)

Nova.id - Tahukah Anda bahwa perjalanan kisah cinta aktor Tora Sudiro  dan aktris Mieke Amalia tak seperti kisah cinta pada umumnya?

Ada begitu banyak rintangan yang harus mereka lewati dan keduanya pun berhasil melewatinya.

Keduanya akhirnya memutuskan untuk berakhir di pelaminan pada 19 Desember 2009 lalu dan berakhir bahagia hingga saat ini.

Seperti apa perjalanan kisah cinta Tora Sudiro dan Mieke Amalia? Simak lewat 3 fakta berikut ini:

Baca juga: Mengejutkan! Tora Sudiro dan Mieke Amalia Ditangkap Dugaan Kasus Narkoba

Berawal dari Perselingkuhan

Mirisnya, sebelum akhirnya menikah pada tahun 2009 silam. Keduanya diketahui tengah memiliki pasangan.

Tora kala itu menikah dengan perempuan bernama Anggraini Kadiman yang dikaruniai dua anak perempuan yang bernama Azzahra Nabila Sudiro dan Nayara Kanahaya Sudiro.

Sedangkan Mieke Amalia tengah membangun keluarga dengan pria bernama Hendra Wijaya dan dikaruniai dua anak juga yang bernama Queena Miendra dan Kayra Miendra.

Baca juga: Curahan Hati Angie Pasca Cerai Dari Tora Sudiro

Hubungan mereka terkuak ke publik saat tragedi penggrebekan yang dilakukan keluarga Anggraini, istri Tora saat di sebuah hotel di Bandung pada 6 April 2007.

Sontak, kabar tersebut mengejutkan dunia hiburan lantaran Tora tertangkap basah tengah  berduaan dengan Mieke di kamar hotel.

Untungnya, saat itu Mieke sudah bercerai dari suaminya sejak 29 September 2006.

Baca juga: Bulan Madu Mieke & Tora Ternoda

Sebaliknya, Tora masih resmi menjadi suami dari Anggraini.

Kala itu, kabar perselingkuhan Tora dan Mieke jadi salah satu skandal selebriti paling populer di Indonesia, bahkan hingga saat ini.

Tora pun akhirnya bercerai dari istrinya dan lantas mengumumkan pernikahannya dengan Mieke lewat akun Twitter-nya @tor_ASU_diro.

Meski perjalanan cinta keduanya penuh dengan lika-liku, kini, mereka berdua tengah berbahagia bersama dengan kelima bidadari di tengah kehidupan Tora dan Mieke.

Baca juga: Begini Penampakan Tora Sudiro dan Mieke Amalia Saat Ditangkap Polisi Akibat Kasus Narkoba

Cinta lokasi

Sebelum akhirnya memutuskan untuk berselingkuh, Tora dan Mieke saat itu tengah terlibat dalam syuting sebuah program sketsa komedi ‘Extravaganza yang tayang di Trans Tv.

Di dunia hiburan sejak tahun 2004, Tora lebih dulu dikenal sebagai komedian pemeran utama di program tersebut.

Sementara Mieke baru bergabung sebagai pendatang baru di tahun 2006.

Meski kariernya cukup cemerlang di Extravaganza, pada tahun 2007 Mieke memutuskan untuk keluar dari program tersebut lantaran terhembus kabar perselingkuhannya dengan Tora.

Baca juga: Polisi Sita 30 Butir Obat dari Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia

Eksis Kembali

Sempat vakum dan lama tak terlihat wajah keduanya di layar kaca.

Kini, Tora dan Mieke diketahui sedang sibuk promo film terbaru mereka masing-masing.

Setelah sukses memerankan karakter Indro dalam film layar lebar yang berjudul Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss: Part 1 yang sudah tayang pada 2016 kemarin.

Tora kembali sibuk promo film Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss: Part 2 nya yang akan tayang pada akhir Agustus mendatang.

Sedangkan Mieke Amalia diketahui tengah membintangi sinetron yang berjudul Dunia Terbalik yang akan segera tayang di salah satu channel televisi swasta.

Baca juga: Sebelum Tertangkap, Begini Potret Kebersamaan Keluarga Tora Sudiro dan Mieke Amalia

Namun begitu, di tengah-tengah popularitas yang sedang dibangun kembali oleh Tora dan Rieke, keduanya justru malah berurusan dengan kepolisian lantaran diduga terlibat dengan narkoba.

Tora Sudiro dan Mieke Amalia diciduk kepolisian Polres Jakarta Selatan di kediamannya di kawasan Ciputat, Tangerang pada Kamis (3/8) siang tadi.

Saat ditangkap, kepolisian juga turut menyita barang bukti berupa 30 butir Dumolid dan hasil tes urin membuktikan keduanya positif mengkonsumsi obat dengan jenis Benzoadiazepin (obat penenang) tersebut. (*)

Baca juga: 30 Butir Dumolid Disita Polisi dari Kediaman Tora Sudiro – Mieke Amalia, Apa Itu Dumolid?