Inilah Transformasi Gaya Penampilan Marcello Tahitoe, dari Wajah Kalem Hingga Gondrong Bertato

By , Kamis, 10 Agustus 2017 | 16:26 WIB
Transformasi penampilan Marcello Tahitoe (Nova)

Kali ini kumis dan janggutnya pun ikut dibiarkan tumbuh.

“Ini gue nih, terserah orang mau suka apa nggak. Tapi gue yakin masih ada yang nyantol sama musik-musik gue yang begini dan gue harus keluar dari zona nyaman gue," ujanya pada saat mengenalkan imej barunya dua tahun lalu, seperti yang dikutip dari Grid.ID.

Banyak yang bilang, penampilannya jadi lebih keren dan macho, apalagi ia juga menyertakan tato di beberapa bagian tubuhnya seperti di lengan, punggung, dan tubuh lainnya.

Alasan perubahanya pun tidak aneh.

Kabarnya ada prinsip yang menyertai perubahan penampilannya.

Baca juga: Duh, Tora Sudiro Kena Kasus Narkotika, Sponsor Tarik Diri dan Kontrak Dibatalkan

Ia pun memilih ganti nama panggung dari Ello (nama panggilan kecilnya)  menjadi Marcello karena suatu alasan. 

“Gue nggak mau dipanggil Ello. Biar orang rumah aja yang manggil Ello. Biar nyokap gue aja yang manggil Ello. Nyokap gue udah nggak ada jadi sekarang Marcello Tahitoe,” katanya sambil menyertakan nama belakangnya yang mencirikan nama daerah asalnya yaitu Maluk. (*)

Artikel ini pernah tayang di Grid.ID dengan judul, "Perubahan Marcello Tahitoe dari Gondrong Polosan sampai Gaya Kumisan, Tattoan dan Kurusan!"