TabloidNova.com - Setelah berhasil menjangkau lebih dari 1.855 sekolah, 200.000 murid, dan 300.000 guru sekolah dasar (SD) selama tujuh tahun terakhir, di tahun 2014 ini PT Tupperware Indonesia kembali menggelar program "Aku Anak Sehat" (AAS). Tahun ini, Tupperware akan mengunjungi kota se-Jabodetabek plus Karawang, Solo, Surabaya dan sekitarnya, Pontianak, dan Medan untuk menjangkau 100.000 anak, lewat program AAS.
Untuk program AAS 2014 ini Tupperware mengusung tema "Membangun Karakter Hidup Bersih, Sehat, dan Mandiri". Senior Marketing Manager PT Tupperware Indonesia Nurlaila Hidayaty mengatakan, "Anak usia sekolah merupakan kelompok umur yang rawan terhadap masalah kesehatan. Padahal kondisi kesehatan sangat berpengaruh pada pencapaian prestasi. Maka, gaya hidup bersih dan sehat hendaknya diajarkan, ditanamkan, juga diterapkan sejak dini kepada anak. Melalui program ini, Tupperware ingin menyebarkan kebiasaan hidup sehat, salah satunya dengan membawa bekal makanan bergizi ke sekolah kepada para murid SD di Indonesia."
Membawa bekal makanan bergizi ke sekolah merupakan salah satu pendidikan kesehatan yang terus disebarkan kepada guru dan murid dalam program AAS. Dengan mengajarkan anak untuk membawa bekal makanan dari rumah, orangtua dan guru bisa melatih anak untuk tidak terbiasa jajan sembarangan.
Selain itu, orangtua dan guru juga dapat mengontrol asupan gizi dan kebersihan makanan yang dimakan anak-anak. Kebiasaan membawa bekal makanan ke sekolah setiap hari juga dapat melatih anak untuk hidup berhemat.
Dengan memahami bahwa anak di era globalisasi ini cenderung kritis, PT Tupperware Indonesia pun menggelar seminar inspiratif bagi para guru SD untuk dapat memberikan informasi mengenai cara yang efektif dalam mengajarkan perilaku hidup bersih, sehat, dan mandiri kepada murid-muridnya.
Lewat seminar yang dihadiri oleh para pembicara yakni psikolog Dr. Rose Mini APMPsi, pakar pendidikan Prof DR H Arief Rahman, Mpd, Kadin Pendidikan Wilayah Jakarta Timur Drs Momon Sulaiman MM, dan Kabid Advokasi & Kemitraan Kemenkes RI Dr Nana Mulyana SKM Mkes, Tupperware memiliki harapan ingin mengajak para guru untuk lebih kreatif dalam mengajarkan anak-anak didiknya, yang memiliki karakter berbeda.
Intan Y. Septiani