Metode Disiplin Realitas

By nova.id, Minggu, 15 Juli 2012 | 00:38 WIB
Metode Disiplin Realitas (nova.id)

Pahami Realitas Anak

Jika Anda ingin mengimplementasikan Disiplin Realitas secara efektif, Anda perlu tahu apa yang menurut anak Anda penting. Apa yang benar-benar mengusik anak. Anak mungkin menaruh nilai pada uang, hobi, olah raga, waktu menyantap makanan ringan, waktu luang bersama teman-temannya dan masih banyak lagi. Orang tua yang mengetahui hal bernilai bagi anak, dapat memanfaatkan untuk membuat hubungan kreatif antara kebiasaan buruk dan disiplin.

Misal, ketika Anda ingin menyuruh anak sepuluh tahun Anda membuang sampah, anak menolah perintah Anda dengan berbagai alasan. Dengan sedikit kreativitas, cobalah manfaatkan kelemahan sang anak. Jika anak termasuk yang suka menyisihkan uang, buat sistem reward dengan uang ketika anak mau membuang sampah. Atau berikan uang pada saudaranya yang mau menjalankan perintah Anda.

Pastikan Semua Didasari Cinta

Istilah "tunjukkan padaku Guru yang kejam, akan kuperlihatkan sesuatu yang baik" ini pernah disinggung Dr Leman  dalam bukunya "Have A New Kid by Friday". Dr Leman selalu menekankan, pelajaran disiplin akan berjalan efektif dan baik ketika didasari dengan cinta. Dan sebaliknya, jika hanya didasari keinginan menghukum anak maka tak akan menghasilkan sesuatu yang baik. Selain menjalanan Disiplin Realitas, orang tua juga sebaiknya memotivasi anak untuk membantunya menjadi orang dewasa yang bertanggung jawab kelak.

Laili / dari berbagai sumber