Serai dan Kegunaannya

By nova.id, Senin, 13 Juni 2011 | 09:09 WIB
Serai dan Kegunaannya (nova.id)

Serai banyak dimanfaatkan untuk memberikan aroma segar pada kuah soto, opor, laksa, atau hidangan tumis. Serai tergolong rempah yang banyak dimanfaatkan pada masakan asal Asia Tenggara. Serai adalah tumbuhan semak. Umumnya yang digunakan adalah bagian batangnya.

Cara menggunakannya, potong batang serai sepanjang 10-15 cm dari ujung akarnya. Kupas hingga mendapatkan bagian yang putih lalu pukul-pukul hingga memar. Bagian ujung inilah yang berminyak dan mengeluarkan aroma yang khas.

Cara lainnya, iris bagian bawah batang serai dan tumbuk halus bersama bumbu lainnya.