Goresan Cantik

By nova.id, Minggu, 16 Januari 2011 | 17:04 WIB
Goresan Cantik (nova.id)

Goresan Cantik (nova.id)

"Foto: Agus Dwianto "

Sikat alis

Sikat dengan posisi melingkar seperti spiral dan kasar yang berfungsi untuk merapihkan bulu mata dari serpihan maskara yang mengumpal serta berguna untuk merapikan alis.

Kuas Eye liner

Kuas dengan bulu sedikit panjang dan meruncing berfungsi untuk membentuk eye liner atau garis mata di bagian atas atau bawah.

Kuas Eye shadow/ perona mata

Kuas eyeshadow memiliki beberapa ukuran mulai dari yang terkecil hingga besar. Berfungsi untuk membaurkan warna eye shadow  serta membentuk sudut mata. Semakin atas bagian mata, ukuran kuas yang digunakan semakin besar.

 Kuas Alis

Memiliki bulu yang sedikit kasar dengan bentuk ujung yang menyerong. Kuas ini digunakan untuk membaurkan hasil sapuan dari pensil alis pada alis.

Aplikator Eye shadow Aplikator yang dibuat dari spons atau busa ini digunakan untuk mengaplikasikan perona mata pada kelopak tengah mata.

 Kuas Highlight

Kuas dengan bulu yang berbentuk pipih dan berujung bulat berfungsi untuk mengaplikasikan highlight pada tulang mata, atau bisa juga digunakan untuk membantu membuat gradasi warna eye shadow.

Kuas Blush On

Kuas dengan ukuran besar dan ketebalan bulu yang sedang, berfungsi untuk menyapukan perona pipi pada tulang pipi hingga rahang.

Kuas Foundation

Kuas alas bedak atau foundation memiliki ketebalan bulu lebih padat daripada kuas blush on. Digunakan untuk meratakan foundation atau alas bedak dalam bentuk cair atau padat.

Kuas Powder atau Bedak

Kuas dengan ukuran paling besar digunakan untuk membaurkan bedak tabur ke seluruh bagian wajah.

Kuas Kipas

Kuas yang paling beda karena berbentuk pipih seperti kipas, digunakan untuk membersihkan bagian wajah dari sisa-sisa riasan yang berjatuhan. Dipakai pada saat terakhir berias atau finishing touch.

Merawat Kuas

1. Setelah kuas digunakan, bersihkan dengan menggunakan tisu dengan cara diusap-usapkan hingga warna eye shadow, blush on atau bedak tertinggal pada tisu.

2. Bersihkan minimal sebulan sekali dengan menggunakan cairan khusus kuas yang tersedia di toko-toko kosmetik.

3. Cuci kuas dengan menggunakan hair hangat dan sabun cair yang lembut seperti sampo bayi.  Celupkan sebentar lalu keringkan dengan lap kering.

4. Setelah dilap, keringkan kuas dengan cara diangin-aginkan. Jangan ditaruh dibawah sinar matahari langsung.

5. Saat kuas basah jangan diperas karena akan merusak permukaan kuas.

Mari  Memilih Kuas

 - Pilih kuas yang terbuat dari bulu alami untuk make-up bubuk seperti bedak, blush on dan eye shadow bubuk. Pilih kuas sintetis untuk make-up basah seperti krim, lipstik dan foundation

- Sebaiknya pilih kuas yang lembut dan cembung. Pastikan kuas memiliki kutikel baik sehingga dapat menangkap pigmen warna dan mengaplikasikannya dengan baik. Hindari kuas dengan ujung yang kasar.

-Lebih bak Anda mengetes kuas yang Anda beli, apakah mudah rontok atau tidak. Apabila ada tanda-tanda bulunya rontok, urungkan niat Anda membelinya!

- Minta rekomendasi merk kuas yang baik pada kenalan Anda yang ahli make-up agar Anda tidak salah beli. Mahal belum tentu baik! Ada kuas melukis yang bagus dipakai untuk make-up, lho!

- Anda tidak perlu memiliki semua kuas. Minimum Anda memiliki sebuah kuas bedak, kuas yang fluffy (untuk blush on, bronzer atau highlighter), kuas eye shadow dan kuas highlight.

Wisnu Sulistyanto, Franka