Membantu Anak Siap Sekolah

By nova.id, Senin, 15 Maret 2010 | 02:04 WIB
Membantu Anak Siap Sekolah (nova.id)

Membantu Anak Siap Sekolah (nova.id)

"Foto: Ist "

* Anak sudah dapat melakukan kegiatan sendiri, seperti makan, berpakaian, dan memakai sepatu (kecuali yang bertali). Bila ia belum menunjukkan tanda-tanda dapat melakukannya pada usia ini, segera lakukan latihan-latihan di rumah agar ia terbiasa.

* Mereka sudah bisa memahami dan laksanakan perintah sederhana dari orang lain, misalnya, "Tolong ambilkan sepatu ayah", "Ayo bereskan tempat tidurmu sendiri."

* Menyukai kegiatan seperti menggambar, mewarnai, melipat kertas, dsb.

* Mampu menyusun kalimat sederhana dalam susunan yang baik.

* Sudah mulai mengembangkan sikap menghargai, toleransi dan menghormati milik orang lain.

Pada usia lima tahun, anak juga mulai mengembangkan kepercayaan diri. Jadi, orang tua harus memberi kesempatan seluas-luasnya pada si anak dengan banyak memberikan dorongan untuk melakukan berbagai hal yang positif. Namun jangan berharap terlalu muluk. Bila ia melakukan kesalahan, hindari hukuman yang sifatnya fisik. Tunjukkan rasa penghargaan dan kebanggaan bila ia melakukan sesuatu dengan baik dan benar. Jangan pelit dengan pujian.

Untuk memberikan wawasan pengetahuan yang luas, anak-anak usia ini, dapat diajak jalan-jalan ke kebun binatang, toko buku, dan tempat hiburan lainnya.

Santi Hartono