Inilah 10 Kota Paling Berbahaya di Dunia (Bagian 1)

By nova.id, Kamis, 9 Oktober 2014 | 02:56 WIB
Inilah 10 Kota Paling Berbahaya di Dunia Bagian 1 (nova.id)

Inilah 10 Kota Paling Berbahaya di Dunia Bagian 1 (nova.id)

"Meski indah, namun kota Acapulco saat ini dihindari turis karena angka peredaran mafia obat-obatan yang tinggi (foto: HOTELESBOUTIQUE) "

TabloidNova.com - Bepergian ke luar negeri mungkin menjadi cara yang tepat untuk menghabiskan masa liburan Anda dan keluarga. Tapi perlu diwaspadai, bahwa Anda harus cermat menentukan destinasi negara yang ingin Anda datangi selama masa liburan. Karena tidak semua kota menawarkan pesona yang membuat turis terbuai seperti isi brosur. Ada kota yang memang tidak ramah dengan pelancong, ada pula yang menyimpan potensi yang membahayakan, terutama untuk para traveler perempuan.

Baru-baru ini, sebuah daftar mengenai 10 kota palng berbahaya di dunia baru saja dipublikasikan oleh Citizen Council for Public Safety and Criminal Justice di Amerika Serikat. Daftar ini didasari oleh tingkat kriminalitas di kota tersebut. Tapi dengan catatan, kota-kota di Timur Tengah tidak termasuk di daftar ini.

Berikut daftar kota paling berbahaya di dunia:

1.   San Pedro Sula, Honduras.

Dua tahun berturut-turut, kota San Pedro Sula ini mencatat angka pembunuhan tertinggi di dunia, melampaui kota berbahaya lainnya, Ciudad Juarez di Meksiko. Menurut catatan, ada 169 pembunuhan per 100.000 penduduk di sana. Artinya, ada kurang lebih 3 kasus pembunuhan yang terjadi setiap harinya.

2.   Acapulco, Meksiko.

Awalnya, Acapulco adalah destinasi yang trendi dan digilai banyak turis dunia. Tapi beberapa tahun belakangan pesona pantai dan laut Acapulco sepi pengunjung. Penyebabnya adalah maraknya mafia obat terlarang yang beredar di wilayah ini selama 10 tahun belakangan. Bahkan kini peredaran obat-obatan terlarang di kota ini semakin memprihatinkan. Belum lagi banyaknya kasus pembunuhan yang terjadi setiap hari.

3.   Caracas, Venezuela.

Ibukota Venezuela ini mencatatkan diri sebagai kota dengan angka pembunuhan terbesar di dunia, yakni 122 kasus per 100.000 penduduk. Setiap harinya, warga Caracas harus was-was dengan beredarnya para mafia dengan bebas. Belum lagi aksi perampokan dengan senjata api yang kerap terjadi di jalan-jalan umum. Kalaupun memang harus pergi ke Caracas, pastikan Anda tidak pernah sendirian pergi ke manapun.

4.   Distrito Central, Honduras.

Angka kekerasan di kota ini berad di atas rata-rata banyak kota besar lainnya di dunia. Angka pembunuhan pun sangat tinggi di sini. Diperkirakan, angka kemiskinan yang tinggi menjadi penyebab utama beredarnya aksi kekerasan di seluruh sudut kota ini. Belum lagi aksi korupsi besar-besaran yang dilakukan pemerintah setempat, ditambah dengan kehadiran para mafia.