Psoriasis, si Misterius yang Kerap Diabaikan

By nova.id, Jumat, 20 Maret 2009 | 06:49 WIB
Psoriasis si Misterius yang Kerap Diabaikan (nova.id)

Hingga saat ini, psoriasis belum bisa disembuhkan. Pengobatan yang ada hanya bersifat menekan gejala yang muncul, memperbaiki keadaan kulit, dan mengurangi rasa gatal. Penderita psoriasis biasanya akan menggunakan obat-obat tersebut hampir sepanjang hidupnya.

Jenis pengobatan yang umumnya digunakan adalah obat oles, obat oral, penyinaran (dengan ultraviolet B/A serta laser excimer), hingga cara mutakhir dengan terapi biologis. Biayanya memang masih tergolong mahal karena obat yang dibutuhkan tidak mudah didapatkan di Indonesia. Ditambah lagi, belum banyak rumah sakit di Indonesia yang menyediakan pengobatan maupun layanan informasi seputar psoriasis.

Di samping pengobatan di atas, penderita psoriasis pun perlu menjalani diet khusus. Salah satunya, menurut dr. Ekky M. Rahardja, MS, SpGK adalah dengan menjadi vegetarian.

"Memang belum ada penelitian untuk itu. Tapi, dari data-data yang saya temukan, pola makan vegetarian banyak membantu para penderita psoriasis," ujar Ekky.

Selain itu, untuk beberapa kasus, pasien perlu mendapat pendampingan dari psikolog. Hal ini dikarenakan penderita mengalami stress lantaran dampak sosial (seperti dijauhi dalam pergaulan serta hilangnya kepercayaan diri) yang dialaminya.

Astri