Trik Agar Si Kecil Mau ke Dokter

By nova.id, Senin, 6 April 2009 | 07:06 WIB
Trik Agar Si Kecil Mau ke Dokter (nova.id)

13. Buat Daftar Pertanyaan Sebaiknya buat catatan berbagai pertanyaan atau kekhawatiran kondisi kesehatan anak sebelum datang ke dokter. Cara ini membantu Anda saat konsultasi, seandainya emosi anak mengganggu Anda selama di ruang dokter, sehingga membuat Anda harus berkunjung kembali ke dokter karena ada hal-hal yang terlupakan.

14. Kunjungan Yang Menyenangkan Dengan membawa beberapa mainan anak selama ke dokter atau RS akan dapat membantu anak tetap mendapat hiburan bilamana diperlukan, dan membuatnya jadi tak merasa bosan.

15. Bawa Makanan Kecil Kita semua tahu, anak yang lapar pasti akan rewel, jadi bawalah makanan kegemarannya.

16. Bawa Buku Cerita Jika anak punya buku kegemaran, sebaiknya bawa buku itu agar Anda terbantu dan anak bisa mengisi waktunya selama menunggu, dan membuatnya merasa seakan-akan berada di rumah.

17. Tahu Permainan Jika Anda lupa membawa mainan, ide yang baik bagi Anda untuk menguasai beberapa permainan anak yang bisa dimainkan bersama selama mengisi waktu menunggu dokter, misalnya bermain tebak-tebakan.

18. Biarkan Anak Memilih Apakah anak memiliki mainan atau selimut kegemarannya? Biarkan ia membawanya agar merasa lebih aman dan nyaman selama di tempat praktek dokter.

19. Barang Untuk Berjaga-jaga Jika Anda berada pada situasi harus membawa anak ke ruang gawat darurat, sangat baik jika sudah membawa beberapa benda ekstra, seperti alat mandi, pakaian ganti, charger ponsel Anda. Siapa tahu Anda harus langsung menginap.

20. Bawa Boneka Membawa boneka kesayangan tak hanya membuat anak merasa nyaman, tapi juga bisa dijadikan contoh, misalnya dokter atau perawat seolah-olah memeriksa boneka tadi dengan menjelaskan kepada anak, itulah yang nanti akan dokter lakukan kepadanya.

Kanti