Khairudin sangat berterimakasih pada perawat yang telah mengurus putri pertamanya tersebut. "Merekalah yang merawat dan mengurusnya. Karena tidak boleh sembarang orang yang masuk. Hanya saya saja yang boleh menjenguk. Kondisinya sekarang masih diinfus," kata Khairudin yang ingin segera berkumpul bersama istrinya ini.
Sebenarnya, lanjut pekerja swasta ini, "Istri saya pengin sekali berkumpul kembali dan datang ke Jakarta. Tapi kondisinya masih lemah, baru 2 minggu melahirkan. Akhirnya, ibu saya yang menemani ke Jakarta. Saat ini belum ada rencana kapan kembali ke Riau karena kondisi Arahma belum stabil untuk dibawa-bawa jarak jauh."
Khairudin menyerahkan segala sesuatunya ke dokter yang bisa memberikan terbaik buat anaknya. "Saya harus bersabar menunggu kesembuhannya. Penginnya, sih, cepat-cepat kembali dan berkumpul di rumah," kata Khairudin pelan.
Nove