"SAOS sekarang sudah lebih mudah didapat karena baru sebulan lalu buka toko online di www.saos-solo.blogspot.com. Dulu saya sempat menolak banyak permintaan dari Riau, Jakarta bahkan Hongkong karena belum mengerti soal sistem pengiriman," kata Aries saat ditemui di outlet SAOS, Jl. Ahmad Yani 340, Pabelan, Surakarta.
Setiap bulannya, lanjut Aries, SAOS juga mengeluarkan desain-desain terbaru sehingga setiap desainnya dikoleksioleh para penggemarnya Bulan ini, SAOS mengeluarkan desain Seri Solo Bikin Kangen dan Kapan ke Solo Lagi?. Selanjutnya, Aries berharap, bila SAOS sudah benar-benar dikenal dan semakin memasyarakat, akan ada SAOS Seri Nusantara yang mengidentifikasikan seluruh kota yang ada di Indonesia.
"Itu cita-cita saya. Saat ini, saya masih berkonsentrasi untuk segmen lokal dulu, juga ingin mengembangkan SAOS lebih luas dan memiliki outlet di jantung kota, sehingga akses untuk mendapatkan SAOS jadi makin mudah."
Uniknya, SAOS memiliki kekhasan dibanding produk kaos lain, yaitu kaos yang diproduksi 90 persen berwarna hitam dan putih. Hanya 10 persen saja kaos yang memiliki pilihan warna lain seperti biru, kuning dan merah.
Swita A Hapsari / bersambung