"Aslinya kulitnya berwarna gelap. Hidungnya megar di bawah, rambutnya keriting. Amat jauh bedanya dengan penampilannya yang sekarang. Mulai dari hidung, bibir, mulut sampai dada serta pahanya kami yakin sudah tersentuh pisau operasi," terang si sumber.
Jika dibandingkan dengan fotonya semasa SMA yang kini banyak beredar, jelas Inong tampak berbeda. Salah satu yang paling menonjol, tentu ukuran payudara yang jauh lebih besar dari wanita kebanyakan.
Menurut spesialis bedah plastik Dr. Teddy O.H. Prasetyono, Sp.BP., biaya yang diperlukan untuk "merombak" payudara, berkisar Rp 15- Rp 50 juta. Harga itu pun jika dilakukan di dalam negeri. Apabila operasi dilakukan di luar negeri, lanjut Teddy, biayanya bisa berkali lipat. Inong sendiri, menurut beberapa forum di internet, melakukan tindakan operasi di Jepang.
Proses pemasangan implan di payudara sebenarnya cukup sederhana. Payudara akan diisi dengan implan berupa balon silikon berbentuk gel atau larutan garam fisiologis. Ukurannya bervariatif, antara 100-600 cc. "Untuk perempuan Indonesia, biasanya implan yang ditaruh berukuran 200 hingga 400 cc karena kalau terlalu besar juga berdampak tidak baik bagi kesehatan."
Risiko tersebut bisa berupa gangguan fisik dalam jangka panjang (tahunan) seperti nyeri pada leher dan punggung, iritasi pada kulit karena tubuh depresi menahan beban yang terlalu berat, payudara menurun, dan jika kelembapan tidak terjaga dengan baik bisa menimbulkan gatal-gatal atau jamur.Rini, Ade