Berlomba Keliling Benua (1)

By nova.id, Sabtu, 23 Oktober 2010 | 17:01 WIB
Berlomba Keliling Benua 1 (nova.id)

Berlomba Keliling Benua 1 (nova.id)
Berlomba Keliling Benua 1 (nova.id)
Berlomba Keliling Benua 1 (nova.id)

"Saat kelelahan melanda, tak jarang Hussein dan Natasha terlibat konflik. Namun hasilnya, hubungan ayah-anak ini justru bertambah solid (Foto:Dok The Amazing Race) "

Warung Berjalan

Untuk urusan persiapan menjelang perlombaan, justru Hussein jagonya. Berhubung Natasha masih bekerja, maka Husein yang saat ini berprofesi sebagai wiraswastawan, dengan teliti menyiapkan segala keperluan lomba. Salah satunya, emblem dan logo-logo berbau Indonesia. "Saya jahit sendiri di baju dan di rompi. Saya pikir, kapan lagi bisa mempromosikan Indonesia ke Asia? Ini sebagai bentuk nasionalisme kami juga," tambah Hussein.

Tak hanya persiapan kostum, pasangan ini memang terlihat paling telaten dalam mempersiapkan konsumsi. Dari Jakarta, keduanya sudah membekali diri dengan senjata rahasia untuk menjaga vitalitas dan stamina mereka. "Saya bawa virgin coconut oil dan gula aren. Itu terbukti bisa menambah energi yang dibutuhkan tubuh. Natasha juga membawa minyak ikan hiu sebagai vitamin. Efeknya, kami fit dan terus semangat."

Jadwal lomba yang ketat pun kadang membuat keduanya tak sempat berhenti dan membeli makanan. "Kami mencuri makanan pesawat! Ha ha ha. Tiap diberi hidangan, kami selalu tanya ke pramugari, 'Bisa dapat ekstra enggak?' Akhirnya, keluar dari pesawat kami selalu mengantungi cokelat, roti sampai butter," kata Natasha.

Karena kebiasaan itu pula, Hussein yang selalu mengantungi makanan kecil di rompinya, diberi julukan warung berjalan. "Kadang-kadang suka ditodong sama peserta lain yang kelaparan. Ha ha ha. Enggak apa-apalah, kami saling berbagi," ujarnya.

Yetta Angelina/ bersambung