Sering Disepelekan, Inilah 3 Masalah Kuku yang Sering Kita Alami

By Dionysia Mayang Rintani, Jumat, 11 Mei 2018 | 16:00 WIB
Merawat Kesehatan dan Kecantikan Kuku (PeopleImages)

Kuku Menguning

Menurut Imah, kuku yang menguning tak bisa diremehkan karena itu merupakan gejala kuku kita berjamur.

“Biasanya karena sering memakai kutek dan enggak dikasih jeda untuk istirahat.”

Layaknya kulit, kuku kita pun butuh bernapas.

Jadi janganlah terus memakai kutek hingga berbulan-bulan.

“Maksimal pakainya selama dua minggu sekali,” jelas Imah.

Artinya, kalau kita sudah memakai kutek selama dua minggu, berikan jeda istirahat paling lama 2-3 minggu.

Selain menandakan kuku berjamur, kuku menguning juga bisa disebabkan karena masalah kesehatan dalam tubuh.

Biasanya, ini merupakan gejala penyakit pernapasan atau diabetes.

Jadi, segera konsultasikan juga ke dokter, ya.

(Baca juga: Begini Tips Mudah Agar Makeup Tahan Lama Meski Puasa Seharian)