Tuntut Hak Asuh Anak, Suami Tiara Lestari Diminta Pindah Kewarganegaraan

By nova.id, Senin, 3 September 2012 | 07:01 WIB
Tuntut Hak Asuh Anak Suami Tiara Lestari Diminta Pindah Kewarganegaraan (nova.id)

Tuntut Hak Asuh Anak Suami Tiara Lestari Diminta Pindah Kewarganegaraan (nova.id)

"Tiara Lestari (Foto: Isna) "

Mantan suami Tiara Lestari, Andi Sjarief khawatir putrinya akan dibawa ke luar negeri jika hak asuh tunggal diberikan pada Tiara. Pasalnya, kesempatan untuk membawa Rania Kancana Tadya Dalima Sjarief keluar negeri sangat terbuka lebar mengingat kini Tiara bersuamikan orang Jerman.

"Mereka bilang enggak mungkin Rania dibawa ke luar negeri, bisnis suaminya (Tiara) ada di Indonesia. Nah kalau bisnisnya enggak jalan, dia mau ke mana? Pasti pulang ke Jerman. Sekarang aja masih sering pulang pergi ke Jerman," kata Andi mengutarakan kegundahannya kepada tabloidnova.com, Senin (3/9).

Andi merasa pihak Tiara tidak bisa menyanggupi memberi jaminan yang pasti bahwa Rania tidak akan dibawa ke Jerman. "Kecuali kalau suaminya pindah kewarganegaraan jadi WNI, saya akan berpikir ulang deh soal hak asuh tunggal itu. Kekhawatiran saya seperti orangtua lainnya yang takut anaknya dibawa pergi ke luar negeri," jelas Andi.

Ia tak ingin Rania pergi dari Indonesia. Apalagi sebelumnya Tiara sempat meminta paspor Rania. "Bagi saya, yang terbaik untuk Rania adalah tetap berada di Indonesia, tetap bersama bapak ibunya. Saya ingin Rania mendapat pendidikan moral ketimuran, landasan agama yang kuat," tegas Andi.

Isna