Afgan: Harusnya Ini Jadi Proses Pendewasaan

By nova.id, Sabtu, 18 Juni 2011 | 01:31 WIB
Afgan Harusnya Ini Jadi Proses Pendewasaan (nova.id)

Afgan Harusnya Ini Jadi Proses Pendewasaan (nova.id)

"Afgan (Foto: Okki) "

Afgan mengaku sempat menolak menyanyikan lagu yang dipilihkan manajemen lamanya, Wanna B Music Production, dengan dalih tak sesuai dengan karakternya. Akibat tak segera memberi materi lagu yang sesuai, akhirnya Afgan dilaporkan ke polisi  karena dianggap telah melanggar batas waktu yang telah ditentukan tanggal 18 Mei 2011. . "Saya mau jelaskan kalau musisi itu bekerja dan bernyanyi pakai hati. Masalah perbedaan pendapat lagu, saya rasa masih bisa diselesaikan dengan jalan perdamaian. Bagaimana bisa  melakukan pekerjaan kalau saya sendiri enggak  enjoy," terang Afgan saat dijumpai di The Polo Club, Jl. KH. Mas Mansyur kav.126, Jakarta Pusat, Jumat (17/6) sore. 

Afgan mengaku menolak materi lagu yang ditawarkan Wanna B Music Production, karena dianggap Afgan tak memiliki soul dengan dirinya.

"Setiap musisi dan penyanyi punya penilaian sendiri soal lagu. Saya dengar lagu mereka dari awal memang enggak dapat feel-nya. Saya itu nyanyi harus dari hati. Kalau saya enggak suka dengan sesuatu, ya, saya utarakan, itu prinsip masing-masing penyanyi, dari awal secara baik-baik saya bilang enggak sesuai, daripada nantinya berbelit-belit," beber Afgan.  Afgan menampik dirinya sengaja melanggar kontrak kerja yang sudah disepakati. Menurut Afgan, ia akan menaati setiap kewajiban yang sudah dibebankan kepadanya selama itu sesuai dengan kapasitas. "Kalau saya sudah komitmen dan mau tanda tangan, saya akan jalani kewajiban sampai selesai."  "Sampai detik ini saya enggak akan lupa jasa Wanna B kepada saya. Kita berjuang dari nol, Wanna B juga dari nol, sampai pada posisi sekarang. Saya anggap Wanna B sebagai keluarga, harusnya jadi proses pendewasaan, jangan dilebih-lebihkan," pinta Afgan.Okki