"Kapan jadi tersangka? Aku sih santai-santai saja karena belum ada koordinasi dari pengacara. Aku hanya bisa menyerahkan kasus ini kepada kantor polisi," kata Depe saat dihubungi tabloidnova.com, Selasa (14/12) siang.
Dikatakan si goyang gergaji itu, ia awalnya ingin mencabut laporan yang dialamatkan kepada Jupe. Sayangnya, keinginannya terganjal prosedur hukum di kepolisian.
"Aku sempat datang dengan niat ingin mencabut laporan, tapi tanggapan dari pihak yang berwajib tidak sesuai dengan harapan. Mereka bilang ini delik aduan pidana enggak bisa seenaknya dicabut. Saya hanya melindungi diri saya dari tindakan anarkis," kata janda Saipul Jamil itu.
Mendengar Jupe sudah menjadi tersangka, Dewi mengaku kasihan. Namun menurutnya, sejak awal janda Damien Perez itu tak memiliki itikad baik untuk berdamai. "Saya dari awal juga sudah kasihan, tapi dia tidak ada itikad baik. Saya hanya melaporkan penganiayaan yang terjadi kepada saya. Dia itu ibarat anjing yang sakit, sudah diobati, sehat malah gigit. Saya harus kasih pelajaran kepada orang yang enggak tahu bagaimana berterimakasih," ujar Dewi berapi-api.
Okki