"Enggak apa-apa. Itu kan hak manusia. Kalau melaporkan seseorang harus benar-benar sesuai dengan apa yang terjadi, ngapain saya takut," ujar Saipul yang ketika dihubungi sedang mengisi sebuah acara tabligh akbar di salah satu masjid di daerah Kemayoran.
Soal Eliza yang mengaku punya bukti kuat atas tuduhannya, Saipul tetap merasa tidak bersalah. "Saya sudah profesional dan memang sudah sepantasnya mendapatkan honor yang sebanding," kata Saipul.Saipul mengaku tidak tahu motif apa dibalik laporan Eliza."Saya serahkan semuanya pada Allah. Tapi kalau itu fitnah, hukumannya bisa lima tahun penjara," tegas Saipul.
Saipul tak tinggal diam dengan laporan Eliza. "Saya sudah menunjuk pengacara. Silakan tanya pengacara saya kalau mau tahu bagaimana langkah selanjutnya," imbuh Saipul.Isna