Bubur Kacang dan Pisang

By , Rabu, 26 Agustus 2015 | 11:46 WIB
Bubur Kacang dan Pisang (Foto: Agus Dwianto / NOVA) (Nova)

Bahan Bubur Kacang dan Pisang:

100 g selai kacang 2 sdm gula palem 200 g pisang tanduk, kukus

Bubur Sumsum:

500 ml air ¾ sdt garam 2 lbr daun pandan 125 g santan kental 75 g tepung beras

Cara Membuat Bubur Kacang dan Pisang:

1. Bubur Sumsum: Didihkan air, garam, daun pandan, santan dan tepung beras, aduk rata. 2. Jerang campuran tepung di atas api kecil sambil diaduk hingga mendidih dan mengental. Angkat. Bagi menjadi dua bagian. 3. Campurkan satu bagian bubur yang masih panas dengan selai kacang dan gula palem, aduk rata hingga gula larut. Kemudian tambahkan pisang, aduk rata. 4. Penyajian: Tuang 2 sdm bubur sumsum putih di dasar mangkuk. Kemudian tuangkan 2 sdm bubur kacang. 5. Hias dengan potongan pisang matang, sajikan segera.

Untuk : 15 porsi

Waktu : 55 menit

Resep: NOVA, Penata Saji: T. Firta Hapsari Foto:  Agus Dwianto / NOVA