Rahasia Kobarkan Gairah untuk Seks Memuaskan Malam Ini!

By nova.id, Selasa, 27 Oktober 2015 | 10:23 WIB
Tips kobarkan gairah seks (nova.id)

Banyak cara untuk meningkatan gairah seks yang mulai meredup. Beberapa di antaranya bahkan sangat sederhana dan mudah dipraktikkan. Seperti apa? 

Bagi perempuan, seks bukan sekadar melampiaskan hasrat libido. Tak heran, agar gairah seks kembali tinggi, dibutuhkan suasana yang nyaman dan romantis. Caranya, bisa dengan memberi wewangian atau aromaterapi di kamar tidur, mematikan lampu dan menggantinya dengan cahaya lilin, atau menyalakan musik romantis.

Gunakan waktu-waktu singkat untuk melemparkan godaan. Misalnya di tengah anak-anak yang sedang asyik bermain, Anda mengirim tanda siap berhubungan intim, dengan mengerlingkan mata atau membuat “tanda rahasia” yang hanya Anda dan pasangan yang mengerti.

Setiap perempuan pasti memiliki fantasi seks sendiri. Dalam suasana yang santai, bicarakan tentang fantasi seks Anda pada pasangan. Minta pasangan melakukan hal yang sering Anda idamkan.

Jika biasanya Anda bercinta di kamar tidur, tak ada salahnya mencoba melakukannya di ruangan lain. Keluar dari zona nyaman akan membuat pengalaman bercinta Anda lebih bergelora.

Sebelum masuk ke “acara inti” usahakan untuk berbincang-bincang ringan dengan pasangan. Anda bisa memilih topik tentang bagaimana dulu Anda dan pasangan berpacaran, gali memori tentang bagaimana Anda bahagia dibelai dan dipeluk. Lalu, ingat-ingat kembali momen ciuman pertama yang tak terlupakan.

Semakin sering Anda bercinta, maka gairah seks akan semakin meningkat. Karena itu, buatlah jadwal rutin kapan sebaiknya Anda bercinta dengan pasangan.

Selain posisi dan suasana, gairah seksual juga bisa ditingkatkan melalui makanan. Berikut beberapa makanan yang dipercaya akan membuat seks Anda kembali bergelora. Atau istilahnya, bersifat afrodisiak.

Bayam: ejumlah penelitian menyebutkan bayam adalah salah satu sumber magnesium yang potensial, terutama bermanfaat untuk melebarkan pembuluh darah sehingga aliran darah menjadi lancar dan juga dapat meningkatkan gairah seksual pada pria dan wanita. 

Teh Pahit: Terdapat antioksidan yang bernama katekin di dalam teh dan berkhasiat untuk meningkatkan aliran darah ke seluruh tubuh, sebagai penambah energi ketika bercinta.

Telur: Kandungan vitamin B6 dan B5 berguna untuk keseimbangan kadar homon dan dapat meredakan stres, sebagai salah satu faktor penting dalam membentuk libido seks yang sehat.

Oatmeal: Kandungan L-arginine dalam oatmeal mampu membuat otot-otot pembuluh darah lebih rileks dan memicu gairah seks.

Menurut Laura Berman,PhD., co-author For Women Only ada beberapa jenis olahraga yang berkontribusi besar pada gairah seksual: Pilates: Olahraga ini dapat meningkatkan aliran darah ke area genital perempuan.

Latihan beban: Latihan beban akan membentuk dan menguatkan otot-otot tubuh yang akan membuatnya terlihat indah serta mendongkrak rasa percaya diri.

Dansa: Dansa akan membentuk pinggang hingga pinggul menjadi lebih seksi.

Yoga: Yoga akan meningkatkan fleksibilitas tubuh.

Sri Isnaeni