Peran Shadow Teacher untuk Pendidikan Anak Berkebutuhan Khusus

By , Kamis, 29 Oktober 2015 | 09:00 WIB
Peranan shadow teacher untuk anak berkebutuhan khusus. (Nova)

Orangtua yang memiliki anak berkebutuhan khusus kerap merasa khawatir soal masa depan pendidikan anaknya. Apalagi, dengan segala kelebihan dan keterbatasan yang dipunyai, beberapa ilmu pengetahuan mungkin lebih sulit diserap sang anak. Inilah mengapa peran shadow teacher untuk pendidikan anak berkebutuhan khusus cukuplah penting.

Seperti yang dijelaskan oleh Psikolog, Ayoe Sutomo, pada tabloidnova.com, soal peranan shadow teacher untuk anak berkebutuhan khusus. Menurut Ayoe, shadow teacher adalah guru pendamping yang mendampingi anak secara fokus, utamanya ditujukan untuk anak dengan kebutuhan khusus dalam proses belajar.

Baca: Pentingnya Anak Berkebutuhan Khusus Bermain di Luar Ruang

“Sudah cukup lama istilah ini muncul, tapi tidak tahu kapan pastinya. Yang jelas sering terjadi pergeseran peran. Dari semua shadow teacher yang seyogyanya mendampingi anak berkebutuhan khusus di kelas menjadi guru pendamping bagi semua anak,” ujar Ayoe pada tabloidnova.com .

Terkait peran shadow teacher untuk anak berkebutuhan khusus, Ayoe memaparkan bahwa shadow teacher ialah membantu proses belajar dengan cara yang lebih sabar, lebih fokus dan lebih mudah dicerna sehingga anak dapat mengikuti kelas belajar mengajar dengan baik.

Baca: Ketahui 6 Fakta Penyakit Disleksia pada Anak

Soal apakah ada persyaratan khusus pemakaian jasa shadow teacher untuk anak dengan kondisi tertentu? Ini kata Ayoe.

Shadow teacher untuk anak berkebutuhan khusus seperti gangguan pemusatan perhatian (Attention Deficit Disorder/ADD), gangguan perkembangan aktivitas motorik anak (Attention Deficit Hyperactivity Disorder/ADHD), autism dan gangguan perkembangan lainnya,” tambah Ayoe.

Baca: Yuk, Bimbing Anak Berkebutuhan Khusus untuk Miliki Mimpi!

Namun, sejauh apa sebenarnya manfaat dari intensitas pemakaian jasa shadow teacher untuk kebutuhan anak? Diakui Ayoe, jawabannya terletak dari perbedaan shadow teacher dengan guru biasa yang ada di sekolah.

Shadow teacher memberikan perhatian khusus dan fokus pada seorang anak. Sementara guru mengajar di depan kelas, si shadow teacher berada di samping anak, membuat anak fokus mendengar guru dan tidak menganggu teman lainnya sehingga jalannya kelas tetap stabil.

Baca: Veny Lie Piano & Cinta untuk Anak Berkebutuhan Khusus

Lalu, adakah kualifikasi khusus yang harus dipenuhi seseorang yang menjadi shadow teacher? Ternyata justru mencakup berbagai poin persyaratan terutama dalam hal psikologis.

Shadow teacher harus bisa memahami dengan baik perbedaan dan keunikan masing-masing anak. Ia harus memiliki pengetahuan yang baik tentang kondisi anak yang diajar secara keilmuan maupun praktek. Secara psikologis, shadow teacher mempunyai mindset untuk siap menerima kondisi dan perilaku anak,” tutup Ayoe.

Baca: Eko Setiyoasih, Sekolah Gratis untuk Anak Berkebutuhan Khusus