4. Pocong Rumah Angker (2010) Jumlah penonton: 503 ribu penonton
Film yang dibintangi oleh Donita, Zaky Zimah dan Pamela Bowie ini menceritakan sekelompok anak muda yang mencoba mengdokumentasikan rumah kosong yang selama ini dikenal sebagai tempat pembuangan dan penguburan mayat dalam kasus kriminal. Film horor komedi ini mendaptakan 503 ribu penonton pada tahun 2010.
5. Arwah Goyang Karawang (2011) Jumlah penonton: 727 ribu penonton
Film horor kontroversial ini menceritakan tentang dua penari jaipong dari Karawang yang saling bersaing di atas panggung. Film ini dibintangi oleh Julia Perez dan Perssik, di mana adegan berkelahi mereka menjadi panjang dan serius. Perkelahian mereka membuat masyrakat penasaran dengan film ini dan ditonton 727 ribu penonton pada 2011. Mendapatkan kritkan dari kelompok masyarakat Karawang, judul film ini di ganti menajdi Arwah Goyang Jupe Depe.
BACA: Fantastis! 10 Film Indonesia Berpendapatan Terbesar di Tahun 2015
6. Nenek Gayung (2012) Jumlah penonton: 434 ribu penonton
Film horor Indonesia yang disutradarai Nuri Dahlia ini menceritakan sosok nenek misterius yang heboh dibicarakan orang. Nenek ini dipanggil Nenek Gayung, karena ia selalu membawa gayung dan tikar pandan untuk memandikan korbannya. Dibintangi Nikita Mirzani dan Zaky Zimah, film ini mendapat 434 ribu penonton pada tahun 2012.
7. 308 (2013) Jumlah penonton: 360 ribu penonton
Film horor karya Jose Poernomo ini dibintangi oleh Shandy Aulia dan Denny Sumargo. 308 menceritakan tentang wanita muda yang berkerja di sebuah hotel, dan penasaran dengan kamar 308, dimana kamar tersebut terlarang dimasuki. Film ini di tonton sebanyak 360 ribu penonton pada tahun 2013.
Nah, dalam waktu dekat akan rilis juga film foror Indonesia berjudul Cipali Km 182. Bila Anda penikmat film horor Indonesia, coba tengok trailernya di sini: