Kabar soal perilaku seks menyimpang antara Gatot Brajamusti dengan istrinya Dewi Aminah serta Reza Artamevia sedikit demi sedikit mulai terkuak.
Setelah melakukan beberapa pemeriksaan terhadap korban, Gatot, mau pun Reza akhirnya mengakui kepada penyidik prihal prilaku seks menyimpang yang pernah dilakukan keduanya.
Saat pengakuan Gatot dan Reza dikonfirmasi kembali pada kuasa hukum Reza, Muhammad Kamil tampak tak bisa menjawabnya. Ia hanya memasrahkan apa yang dikatakan pihak kepolisian.
Baca: Dibantu Reza Artamevia, Gatot Brajamusti Akui Lakukan Pelecehan Seksual
"Kalau Gatot sudah mengakui berarti, tanggapan apa ya?," katanya bingung. Keterangan polisi tak mau dijawab pengacara Reza. Ia menyerahkan segala sesuatunya kepada pihak berwajib.
"Ya, kan, penyidik sudah mengatakan," kilahnya. Kepada awak media, Kamil tak mau memperjelas isi pengakuan Reza terkait perilaku seks menyimpang tersebut saat di hadapan penyidik.
Baca: Gatot Brajamusti Mengaku Beri Narkoba Lalu Berhubungan Intim dengan Korban-korbannya
"Kan, itu saya baca di media, kabid humas ngomong begitu. Kalau sudah dinyatakan begitu, kejadiannya begitu enggak perlu ditanggapi lagi.”
Lebih lanjut, menurut Kamil, “Intinya, ya, kami tidak membenarkan, tidak mengelak. Kalau memang Aa Gatot mengakui seperti itu, ya, seperti itu," katanya diplomatis.