Minuman Pelangsing Penambah Vitalitas: Susu Beras Kencur Almond

By nova.id, Kamis, 24 November 2016 | 06:30 WIB
Minuman Pelangsing Penambah Vitalitas: Susu Beras Kencur Almond (nova.id)

Sejak dulu beras kencur sudah dipercaya memberi banyak khasiat pada kesehatan tubuh. Tak heran, beras kencur menjadi minuman kesehatan para raja zaman dulu. lalu, apa saja manfaat beras kencur bagi kesehatan? Ternyata khasiat beras kencur mampu melangsingkan tubuh, meningkatkan vitalitas tubuh, menghangatkan tubuh, menurunkan kolesterol dan sebagainya.

Nah, agar minuman alami kaya manfaat ini semakin lezat, tabloidnova.com menambahkan susu dari almond sebagai kreasi resep membuat susu beras kencur almond yang nikmat disantap baik saat hangat maupun dingin dengan es batu.

Bahan membuat susu beras kencur almond: 850 ml susu cair 30 g kencur, bakar, haluskan 75 g gula pasir 2 lbr daun pandan 2 cm kayu manis 45 g almond bubuk 45 g beras, sangrai, haluskan

Cara membuat susu beras kencur almond: 1.    Jerang susu bersama kencur, gula pasir, daun pandan, kayu manis, dan almond bubuk hingga mendidih dan beraroma harum. Angkat. 2.    Tambahkan beras sangrai yang sudah dihaluskan, aduk rata. Saring. 3.    Sajikan hangat.

4-5 gelas 25 menit

Uji Dapur: NOVA Penata Saji: T. Firta Hapsari Foto: Romy Palar/NOVA