Ayo Rajin Minum Air Putih Agar Jauh dari Gagal Ginjal Kronik

By Dionysia Mayang, Kamis, 2 Maret 2017 | 06:00 WIB
8 Langkah Menjaga Kesehatan Ginjal (Dionysia Mayang)

Memperingati Hari Ginjal Sedunia atau World Kidney Day/WKD yang jatuh pada 9 Maret nanti, kita kembali diingatkan untuk membiasakan perilaku hidup sehat dengan rajin minum air putih.

Sesuai dengan tema pada tahun ini yaitu tentang penyakit ginjal dan obesitas, diluncurkan gerakan Ayo Minum Air (AMIR) yang dicanangkan oleh Kementrian Kesehatan Republik Indonesia.

Gerakan tersebut bertujuan untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya perilaku hidup sehat yang meliputi asupan gizi seimbang termasuk hidrasi sehat dan melakukan aktivitas fisik untuk mencegah obesitas serta hubungannya dengan penyakit ginjal.

Mengacu pada data Kementrian Kesehatan RI mengenai penyakit katastropik, jumlah penderita ginjal di Indonesia menempati urutan kedua terbanyak setelah penyakit jantung dengan pertumbuhan hampir 100 persen dari tahun 2014-2015.

Penyakit katastropik sendiri adalah penyakit yg secara komplikasi dapat mengancam jiwa penderitanya dan juga berbiaya tinggi. Konsekuensinya, biaya pelayanan kesehatan yang harus ditanggung pemerintah melalui JKN untuk penderita ginjal kronik juga sangat tinggi yang mencapai Rp 2,68T pada 2015.

Mengingat pengaruh yang ada karena perilaku sehat dengan terbiasa minum air, yuk lebih baik menjaga kesehatan tubuh kita dan cegah penyakit-penyakit termasuk gangguan ginjal.