Ini 5 Tes Kesehatan Wanita yang Wajib Dilakukan, Apa Saja?

By Swita Amallia Alessia, Rabu, 8 Maret 2017 | 02:30 WIB
Rutin lakukan tes kesehatan pap smear dan menerapkan pola hidup sehat ialah cara utama mencegah kanker. (Swita Amallia Alessia)

4.Tes Kesehatan Jantung

Pemeriksaan jantung untuk wanita biasanya dilakukan dengan melihat tekanan darah, kemudian tes darah dan melihat berat badan. Wanita yang telah berusia 18 tahun perlu memeriksakan tekanan darah minimal dua tahun sekali.

Apabila mendapatkan tekanan darah tinggi dan memiliki riwayat kesehatan keluarga penderita tekanan darah tinggi, stroke, serta serangan jantung, maka sebaiknya pemeriksaan dapat dilakukan lebih sering.

5.Pemeriksaan Gula Darah

Pemeriksaan diabetes penting diperhatikan para wanita, karena seringkali kenaikan kadar gula dalam darah muncul pada saat hamil atau istilahnya diabetes gestasional yang membahayakan ibu dan janin.

Tes ini bisa dilakukan di awal kehamilan atau yang sudah berusia 45 tahun, sekalipun tidak memiliki risiko atau gejala. Dalam jangka waktu tiga tahun sekali, sebaiknya melakukan pemeriksaan kadar gula dalam darah yang menjadi indikator penyakit diabetes.