Wah! Berbisnis Sejak Balita, Anak Usia 7 Tahun Ini Sukses Menabung Rp133 Juta untuk Biaya Kuliah

By Hasuna, Selasa, 21 Maret 2017 | 06:15 WIB
Ryan Hikcman miliki bisnis daur ulang dengan nama Ryan's Recycling (Hasuna)

Jiwa berbisnis rupanya sudah tertanam dalam diri Ryan Hickman sejak kecil dilansir dari Life Daily.

Waktu usianya baru menginjak 3,5 tahun, Ryan bersama ayahnya pergi ke pusat daur ulang di kota tempat tinggalnya dan mendapatkan uang setelah menukarkan beberapa tas yang penuh berisi kaleng dan botol bekas.

Baca : ( Keren! Ibu Muda Ini Beri Makan 30 Ribu Orang Sebelum Usia 30 )

Sang ayah, Damion Hickman, menjelaskan bahwa Ryan sangat antusias memasukkan kaleng-kaleng dan botol-botol bekas ke dalam mesin dan mendapatkan uang dari barang-barang bekas tersebut. “Dan dia jadi ketagihan sejak itu,” ujar Damion.

Lebih jauh, Ryan juga mengutarakan niatnya pada sang ayah untuk membagikan plastik kosong ke semua tetangga mereka dengan harapan mereka mau menyimpan barang-barang bekas untuknya.

Ternyata, bukan hanya para tetangga yang dengan senang hati mengumpulkan barang bekas untuk Ryan, melainkan juga rekan-rekan kerja, keluarga, bahkan teman-teman mereka.

Sejak itulah, Ryan mulai serius menjalankan bisnisnya dan memberi nama bisnisnya Ryan’s Recycling.

Hingga saat ini, ia telah mendaur ulang sekitar 200 ribu botol dan kaleng.

Setiap minggu, ia dan keluarganya menyortir ts-tas berisi barang bekas dan membawanya ke pusat daur ulang untuk ditimbang dan dijual.

Sejauh ini, Ryan telah berhasil mengumpulkan keuntungan lebih dari 10 ribu dolar Amerika atau setara Rp133 juta yang akan digunakannya untuk membiayai kuliahnya kelak.