Seram! 4 Efek yang Terjadi di Kulit Wajah Jika Malas Bersihkan Make Up Waterproof

By Ade Ryani HMK, Minggu, 25 Juni 2017 | 09:30 WIB
Seram! 4 Efek yang Terjadi di Kulit Wajah Jika Malas Bersihkan Make Up Waterproof (Ade Ryani HMK)

Nick menggunakan teknologi kamera 3D khusus yang bisa menunjukkan perubahan di wajah secara detail, mulai dari pigmentasi, pembuluh darah yang rusak, pori-pori membesar, dan keriput.

Kondisi wajah Anna tersebut kemudian dibandingkan dengan rata-rata perempuan yang seumuran dengannya, yaitu 40 tahun.

Setelah beberapa hari, mulai tumbuh jerawat di bagian sekitar bulu mata Anna.

Selain itu, wajahnya terasa sangat kering dan kencang, seperti menggunakan masker.

Di akhir pekan, beberapa temannya mengatakan bahwa wajah Anna tampak lelah.

Dalam waktu sebulan, perubahan yang terjadi adalah pori-pori sekitar hidung yang membesar dan tersumbat, kulit kering sekitar bibir, pipi, dan kelopak mata yang memerah.

Jerawat pun semakin membesar, bahkan seperti mengeluarkan kotoran di bagian bulu mata.

(Baca: Umur 30-an Muncul Keriput? Coba 6 Ramuan Ampuh dan Alami Ini)

Dr. Stefanie Williams, direktur medis dari European Dermatology London Clinic menjelaskan bahwa kerusakan yang terjadi di wajah Anna meliputi:

1. Kulit Kering yang Menyakitkan

Hasil dari kamera menunjukkan bahwa tekstur kulit wajahnya rusak hingga lebih dari 10 persen, terutama di bagian dahi bagian kiri.

Pada bagian kanan wajah, kerusakan mencapai 20 persen.