Meski Pahit, Jangan Ragukan Khasiat Luar Biasa Buah, Daun, dan Akar Pare

By Ade Ryani HMK, Senin, 19 Juni 2017 | 07:30 WIB
Meski Rasanya Pahit, Ini Khasiat Luar Biasa dari Buah, Daun, dan Akar Pare (Ade Ryani HMK)

4. Bisul

Buah pare dipakai sebagai obat luar. Ambil 1 buah segar lantas dilumatkan. Borehkan pada bagian yang terkenal bisul.

5. Bronkhitis

Sediakan 2-3 buah pare, lalu diambil sarinya. Berikan 1 sendok makan madu. Minum sekali sehari. Lakukan selama 3 bulan.

Resep ini juga baik untuk menyembuhkan anemia, radang perut, sakit pada hati, nyeri haid, reumatik, dan melangsingkan tubuh.

(Baca: 4 Jenis Makanan Pemicu Timbulnya Bisul)

Khasiat daun pare juga bisa mengatasi

1. Bisul dan cacing kremi

Sediakan 1 genggam daun segar, diberi seperempat cangkir air bersih, lalu blender. Saring dengan kain kasa.

Jika perlu, tambahkan sedikit garam, gula aren secukupnya, dan jeruk nipis. Minum sekali sehari seperempat cangkir. Lakukan selama 1 minggu.

2. Demam nifas

Ambil 3 daun pare segar, cuci bersih, dan lumatkan. Tambahkan segelas air dan sedikit garam, lalu seduh. Peras dan saring, lalu minum 2 kali sehari sebanyak setengah gelas.