Menjalankan kehidupan rumah tangga memang sangat tidak mudah.
Apalagi jika sudah berlangsung lebih dari 10 tahun, pasti ada saja pasang surutnya.
Sebagian pasangan suami istri kerap merasa jenuh dengan semua rutinitasnya.
Untuk menyiasatinya, ada beberapa hal yang bisa dilakukan pasangan untuk menjaga keharmonisan rumah tangga.
Tak perlu hal-hal yang besar, justru mulailah dengan hal sepele di rumah berdua dengan suami.
Situs Prevention merumuskan beberapa tips tetap romantis setelah menikah:
1. Segarkan Penampilan Memerhatikan gaya rambut dan pakaian, berolahraga beberapa kali dalam seminggu, bisa membuat penampilan senantiasa terjaga.
Ini tidak hanya akan menyenangkan pasangan, tapi juga akan meningkatkan rasa percaya diri kita.
"Merapikan penampilan secara teratur dapat membantu hati bahagia, menunjukkan rasa peduli, dan menghargai diri sendiri," kata Dr. Kat Van Kirk, pakar hubungan seks.
2. Spontan Melakukan sesuatu yang baru bisa memicu datangnya kembali percikan asmara. Cobalah pergi menjelajahi lingkungan yang baru berdua dengan pasangan.
"Penelitian telah menunjukkan bahwa spontanitas merupakan komponen penting untuk membahagiakan hubungan jangka panjang," jelas Kat.
3. Beri Sentuhan Jangan remehkan kekuatan sentuhan. Mulai dari menggenggam tangan pasangan, memeluk hingga mencium menciptakan koneksi yang kuat.
"Sentuhan intim meningkatkan kadar oksitosin sehingga membantu pasangan merasa lebih terikat," kata Kat.
(Baca: 5 Cara Kobarkan Gairah Pasangan, No. 4 Menantang Dilakukan!)
4. Genit Gunakan mata untuk sedikit bermain dalam situasi ini. Melempar pandangan sedikit genit untuk suami, tidak ada salahnya, kan?
"Pikirkan kembali usaha berdua untuk saling memerhatikan," Kat.
5. Tambah Intensitas Bercinta
Mempertahankan kehidupan seks yang sehat dan sering adalah langkah pertama untuk memastikan bahwa pasangan menjaga gairah hidup.
"Tak ada salahnya, kadang-kadang bertindak 'seolah-olah' Anda menginginkan seks, hanya untuk mendapatkan energi dan menciptakan pola baru dalam bercinta," kata Kat.
6. Utamakan Kepentingan Pasangan Pasangan yang sudah memiliki anak sewajarnya mementingkan kebutuhan anak mereka terlebih dahulu dari pada pasangan.
Namun, tak ada salahnya juga jika tetap utamakan keperluan suami.
Misalnya, sambutlah suami ketika ia pulang kerja, bukan hanya menyambut buah hati sepulang sekolah.
7. Beri Apresiasi Lakukan kejutan-kejutan kecil untuk menunjukkan rasa peduli. Misalnya, sekadar membuatkan jus kesukaannya.
(Baca: 12 Kiat Agar Hubungan Suami-Istri Makin 'Lengket' dan Pernikahan Selalu Bahagia)
8. Makan Bersama
Jadwal suami dan istri sama-sama sibuk, tetapi tetaplah luangkan waktu untuk bertemu dan makan bersama dan saling berkomunikasi dengan hangat.
"Ingat saat pertama kali bertemu, dan Anda tidak bisa berhenti saling berpandangan?" ungkapnya.
9. Nikmati Foreplay Pada dasarnya foreplay adalah cara menyatukan perasaan sebelum masuk ke dalam inti hubungan seksual.
Nikmati momen ini untuk menjaga mood dan menambah keintiman.
10. Petualang di Tempat Tidur Entah itu sebuah posisi baru atau hanya ruangan rumah yang berbeda, hal baru bisa mendorong hasrat cinta.
Bahkan tak ada salahnya membeli buku panduan bercinta, agar pasangan bisa mengeksplorasi aktivitas intim.
11. Matikan Gadget
Matikan gadget saat sedang bersama pasangan, setidaknya selama satu jam semalam ,untuk membangkitkan hubungan yang semakin erat.