NOVA.id - Pernah beredar video mesra antara pesinetron Masayu Anastasia (33), dengan seorang laki-laki.
Video tersebut beredar luas di media sosial instagram seperti yang diunggah akun gosip @lambe_turah.
Dalam video ini terlihat wanita yang akrab disapa Ayu, sedang bersama seorang laki-laki di dalam pesawat.
(Baca juga: Yang Harus Diperhatikan Sebelum Memberi Gadget pada si Kecil)
Terlihat Ayu sedang berkomunikasi mesra dengan laki-laki tersebut.
Ketika ditemui saat promo film 12:06 Rumah Kucing saat menyambangi redaksi Tribunnews.com, mantan istri musisi dan vokalis Lembu Wiworo Jati itu tidak mengakuinya.
(Baca juga: Tak Disangka, Begini Kabar Terbaru Umi Pipik Setelah Sempat Diisukan Melahirkan)
"Kayaknya itu bukan gua deh," kata Masayu Anastasia, seperti yang dikutip dari Tribunnews.com di kawasan Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Rabu (2/8).
Meski mulutnya berkata bukan, tapi bahasa tubuh Ayu nampak berlawanan
Pasalnya, ketika ia membantah, Ayu justru senyum-senyum sendiri dan menunjukkan ekspresi malu-malu.
Diketahui, setelah resmi bercerai dari Lembu Wiworo Jati pada 17 Maret 2016 lalu di PA Agama Jakarta Selatan, Ayu tidak pernah terdengar dirinya pernah dekat dengan laki-laki lain.
(Baca juga: Mam dan Dad Punya Pola Asuh Berbeda untuk Si Kecil? Simak Tips Berikut)
Kehidupan cintanya pun semakin tertutup, yang seakan dirinya masih trauma dalam kegagalan rumah tangganya bersama vokalis grup band Club 80's itu.
Sebelumnya, Ayu resmi dinikahi oleh Lembu pada 6 Juli 2008 lalu.
Pernikahan itu mereka hanya bertahan sekitar delapan tahun saja dan memiliki satu orang putri yang bernama Samara Anaya Amandari (7).