Ini Cara Ampuh Atasi Jerawat dan Cerahkan Wajah

By , Minggu, 20 Agustus 2017 | 08:11 WIB
Manfaat air beras untuk kecantikan (Nova)

NOVA.id - Sudah sejak lama air beras dipercaya memiliki khasiat untuk kecantikan dan perawatan tubuh. 

Orang-orang di Jepang juga suka banget memakai air beras ini untuk perawatan wajah, enggak heran mereka punya kulit yang cerah dan halus.

Air beras memiliki kandungan seperti vitamin B, C dan E serta mineral yang baik untuk menutrisi kulit. 

Baca juga: Selamat Tinggal Ketiak Hitam, Atasi Dengan 5 Bahan Alami Ini!

Selain untuk mengatasi jerawat, ini 3 manfaat air beras lainnya untuk kecantikan.

Sebelumnya, kita perlu tahu cara membuat air beras yang benar. Begini caranya:

1. Tuangkan segelas beras pada mangkuk atau baskom

2. Cuci dengan air agar debu dan kotoran hilang, kemudian buang airnya

3. Setelah itu tambahkan air dan rendam sekitar 15-30 menit

4. Lalu pisahkan beras dan air atau bisa juga disaring

5. Pakailah air tersebut untuk membasuh wajah atau dibuat toner

Nah, selain itu, berikut ini beberapa manfaat air beras supaya wajah jadi lebih cerah dan bebas dari jerawat.