NOVA.id - Pernahkah Anda mendengar bahwa ada sebuah suku di dunia ini yang hanya didiami oleh para pempuan?
Ternyata, selama ini suku wanita yang semuanya dihuni oleh wanita, seakan hanya menjadi legenda semata atau bahkan mitos bagi sebagian orang.
Namun benarkah suku itu ada dan bukan sekedar legenda?
Faktanya, bak film Wonder Woman, ternyata memang betul adanya sebuah suku wanita disebuah pulau, mereka hidup bersama dan berjuang bersama loh.
Pasti akan timbul pertanyaan di benak kita, seperti bagaimana mereka melanjutkan keturunan jika tidak ada proses pembuahan dari laki-laki?
Dilansir Sripo dari Coco01.net, sebuah hutan di Amazon yang dikenal sebagai hutan hujan tropis terbesar di dunia rupanya menyimpan rahasia tersebut.
Di dalam hutan lebat tersebut ternyata terdapat sebuah suku wanita yang tidak terpengaruh dunia luar apalagi modern.
Mereka disebut sebagai suku pribumi, dan semua berjenis kelamin perempuan.
Baca juga: Olla Ramlan Dapat Kejutan Seperti Ini Jelang Kelahiran Anak Ketiganya
Itu adalah murni sebuah suku wanita, wanita-wanita yang mandiri, tidak meperbolehkan kaum pria mengintervensi urusan mereka.
Mereka melarang laki-laki tinggal dan berbaur dengan suku tersebut, parahnya lagi termasuk bayi laki-laki.