NOVA.id - Siapa bilang para perempuan yang sudah berkeluarga sulit untuk terlihat fashionable saat berbusana?
Gaya berbusana adalah milik semua orang, baik itu pria dan apalagi perempuan.
Nah, 5 gaya berbusana pada 5 drama Korea berikut ini bisa jadi inspirasi buat Anda berbusana loh.
Tentu nggak akan ketinggalan zaman, sebaliknya justru akan membuat kita tampil lebih stylish dan awet muda loh.
Age of Youth 2
Tampil simpel dengan kemeja dan celana jeans. Style ini nyaman dipakai sehari-hari karena nggak terlalu ribet dan enggak bikin gerah. Padukan dengan tote bag supaya lebih stylish atau tas tangan jenis lainnya.
Baca juga: 5 Hal Ini yang Mungkin Dilakukan Maia Estianty Agar Awet Muda dan Segar
Fight For My Way
Memadukan ruffle blouse dengan frayed jeans bikin penampilan kita kelihatan feminin dan edgy. Kita bisa memadukannya dengan heels pendek atau flat shoes.
Baca juga: Gaya Hijab Inner Kerut Yuni Indriyati Istri Donny Kesuma yang Khas dan Inspiratif
The Bride of Water God
Untuk tampilan yang lebih formal misalnya saat ke kantor atau bekerja bisa memadukan blazer, kaos dan jeans. Tampilan ini dijamin bikin kita kelihatan makin kece.
Baca juga: Balikin Pede Secara Alami, Khusus Buat Kamu yang Kulit Area Ketiak, Lutut dan Sikut Menghitam
Doctors
Simpel dan keren dengan paduan kaos, jeans dan denim jaket bikin penampilan kita terlihat santai.
Baca juga: Ini Dia 4 Gaya Berpakaian Titi Kamal saat Hamil yang Membuatnya Tampak Ramping, Bisa Jadi Inspirasi!
Uncontrollably Love
Pengin pakai coat tapi enggak mau kelihatan lebay? Coba contek style suzy yang memadukannya dengan kaos dan pleated skirt. (*)
Baca juga: Bahaya! Kosmetik Palsu Beredar di Pasaran, Perhatikan Hal Ini
Artikel ini sudah tayang di cewekbanget.grid.id dengan judul, "Inspirasi Fashion dari Drama Korea yang Cocok Buat ke Kampus."