Berbeda dengan Orang Kaya Baru, Orang yang Kaya Sejak Lahir Ternyata Tak Suka Pamer

By Laili Ira Maslakhah, Minggu, 10 September 2017 | 04:08 WIB
Pakar: Punya Banyak Uang Belum Tentu Bikin Kita Kaya (Laili Ira Maslakhah)

NOVA.id - Dengan harta yang dimilikinya, orang-orang kaya memang bisa membeli apa yang ia inginkan berapa pun harganya.

Tetapi, orang super kaya ternyata merasa malu jika label harganya terlihat orang lain, loh!

Ahli sosiologi Rachel Sherman, mewawancari 50 orangtua di New York dengan pendapatan minimal 4 miliar rupiah pertahun.

Baca juga: Bedanya Gaya Orang Kaya Baru dengan Orang Kaya Sejak Dulu

Salah satu kesamaan yang ia temukan dari orang-orang kaya itu adalah mayoritas akan merobek label harga barang yang ia beli sehingga orang lain tak tahu berapa uang yang ia belanjakan.

Dalam hal kekayaan atau harta, orang-orang super kaya itu juga tidak pernah menunjukkan bahwa ia "kaya" atau "kelas atas".

Baca juga: Kisahnya Viral di Medsos Karena Pura-pura Hidup Susah, Dinsos DKI Minta Warga Stop Berikan Bantuan pada Bocah Penjual Es

Menurut Ahli sosiologi Rachel Sherman, mayoritas orang kaya lebih suka istilah "nyaman" atau "beruntung"

Sebagian orang super kaya juga mengelompokkan dirinya ke dalam "kelas menengah" atau "di tengah", karena mereka membandingkan dirinya dengan orang yang lebih kaya lagi.

"Orang-orang yang saya wawancara itu tidak pernah membual tentang harga yang mahal. Mereka justru bersemangat bercerita ketika berhasil menawar harga barang, memberi pakaian di tempat biasa, atau naik mobil tua," katanya.

Baca juga: Uang Bukan Jaminan, Tapi Ini yang Lebih Penting untuk Menyembuhkan Anak Autis

Apa yang Sherman temukan itu sejalan dengan yang dituliskan Thomas C.Corley dalam bukunya "Rich Habits".