Bentuk Miss V Ternyata Berubah Setelah Melahirkan, Loh! Ini Dia Perubahan yang Terjadi

By , Senin, 18 September 2017 | 08:45 WIB
Vagina gatal karena infeksi yang disertai bau tak sedap, wajib segera diatasi! (Nova)

NOVA.id - Saat melahirkan normal, bayi akan melewati leher rahim dan keluar lewat vagina, yang juga disebut jalur lahir.

Bukaan vagina harus teregang untuk memungkinkan bayi melintas keluar.

Kita mungkin sering membayangkan bahwa setelah mengalami peregangan yang begitu hebat saat melahirkan, vagina tidak akan terlihat sama seperti sedia kala.

Baca juga: Tak Disangka, 4 Jenis Pelumas Alami Ini Bisa Atasi Vagina Kering Saat Bercinta

Namun, vagina tidak seperti plastik segel yang rusak begitu dibuka, vagina adalah organ tubuh yang cukup fleksibel.

Dilansir dari HelloSehat ini dia perubahan vagina yang sering terjadi setelah melahirkan:

Vagina mengendur

Salah satu kehebatan organ intim kewanitaan ini yang kita miliki yakni memiliki elastisitas yang bagus dan juga memiliki kemampuan untuk pulih.

Vagina mampu meregang hingga 10cm lebih lebar untuk memungkinkan bayi kita keluar dan kemudian kembali “mengerut”.

Namun, vagina juga dikelilingi oleh sekelompok otot yang disebut otot dasar panggul dan otot ini dipengaruhi oleh kehamilan dan melahirkan.

Baca juga: Kahiyang Akan Segera Menikah, Begini Potret Pesta Pernikahan Kakaknya yang Amat Sederhana

Sejauh mana perubahan vagina bisa terpengaruh tergantung pada beberapa faktor termasuk ukuran bayi, berapa lama waktu yang dihabiskan untuk mendorong, apakah kita memiliki persalinan yang dibantu forcep, dan bahkan gen Anda.

“Vagina Anda mungkin akan terlihat lebih kendur daripada sebelumnya,” ujar Dr Suzy Elneil, konsultan uroginekologi di University College Hospital, London, dilansir dari NHS.

Akibatnya, vagina akan terasa lebih lemas, lunak, dan “lowong”.

Vagina juga dapat terlihat dan terasa membengkak atau memar. Hal ini disebabkan oleh relaksasi dari otot dasar panggul.

Baca juga: Menderita Kanker Payudara, Ibunda Natalie Sarah Tutup Usia

Otot-otot ini akan kehilangan kekuatan mereka setiap kali kelahiran sukses. Efek ini umumnya lebih jelas setelah kelahiran bayi besar.

Meski vagina mungkin tidak 100 persen bisa kembali ke keadaan pra-kelahiran, bengkak dan memar dapat mulai berkurang beberapa hari setelah bayi lahir.

Agar kembali ke bentuk semula, sebaiknya rutin melakukan senam Kegel.

Baca juga: Mengenang 100 Hari Kepergian Jupe, Ibunda Jupe: Masih Suka Nangis

Untuk hasil terbaik, lakukan Kegel lima menit sehari, tiga kali sehari selama kehamilan dan setelah melahirkan. Senam kegel juga membantu mencegah inkontinensia urin di kemudian hari.

Vagina terasa kering

Normal bagi vagina untuk terasa lebih kering dan kesat dari biasanya setelah melahirkan.

Kadar estrogen yang tadinya tinggi selama kita hamil akan menyusut setelah persalinan dan semakin menurun saat mulai menyusui.

Hal ini menyebabkan kekeringan vagina dan ketidaknyamanan saat berhubungan seks.

Baca juga: Rio Dewanto dan Putri Kecilnya Liburan, Ini yang Terjadi

“Jika merasakan kekeringan di vagina, jangan khawatir. Hal ini akan memulih dengan sendirinya,” kata Dr Elneil.

“Setelah berhenti menyusui dan menstruasi sudah normal, tingkat estrogen kembali ke kondisi sebelum melahirkan.”

Cara merawat kekeringan ini termasuk menggunakan lubrikasi saat melakukan hubungan seksual dan gunakan pelumas berbasis air yang dibarengi dengan kondom lateks untuk mencegah risiko robek.

Baca juga: Sebarkan Konten Pornografi Anak, 3 Pria Diamankan Polisi

Jika sudah mencoba pilihan ini, namun kekeringan terus berlanjut sebaiknya konsultasikan dengan dokter. (*)