Bisa Kita Ikuti, Ini Dia Rahasia Cantik Ala Patricia Gunawan

By Dionysia Mayang Rintani, Sabtu, 21 Oktober 2017 | 10:30 WIB
Patricia Gunawan (Dionysia Mayang)

NOVA.id - Usai mengikuti ajang besutan supermodel Tyra Banks, Asia's Next Top Models, Patricia Gunawan kini juga aktif menjadi presenter dan host.

Tapi, kegiatan yang sangat padat antara menjadi presenter, penyiar radio, hingga model ini tidak membuat model yang kerap dipanggil Pat ini jadi lupa diri agar tetap melakukan perawatan untuk membuat dirinya selalu terlihat fresh sepanjang hari.

Melalui wawancara yang dilakukan NOVA.id di Pullman Hotel, Jakarta Barat pada Kamis (19/10), Pat membocorkan rahasia yang selalu membuatnya terlihat cantik.

(Baca juga: Boleh Saja Minum Kopi Saat Menyusui, Asal Perhatikan Aturannya Berikut)

Beauty itu sebenarnya effort. Tapi, itu kan termasuk dari kebiasaan ya? Ada juga orang yang tidak terbiasa untuk treatment, padahal treatment itu sangat penting.”

“Contohnya aku, ternyata aku mengerti bahwa pedicure-medicure itu sangat penting, facial itu penting, treatment rambut itu sangat penting,” ujarnya.

Siapa yang menyangka, wanita yang lahir pada 14 Juli 1990 ternyata dulunya merupakan sosok yang tomboy dan sangat tidak memerdulikan soal perawatan apapun.

(Baca juga: Angga Wijaya Disebut Begini, Dewi Perssik Sudah Mulai Buka-bukaan?)

Namun, ketika sudah memasuki dunia modeling, Pat menjadi lebih mengerti bahwa perawatan sangatlah penting, bahkan dari hal kecil yang kebanyakan dari kita tidak menyadarinya.

Memang, menurut Pat, hasilnya tidak akan terlihat langsung, tetapi nanti dikemudian hari.

“Hal kecil deh, lotion. Enggak semua orang kan pakai lotion? Ngomong sih gampang ya, pas kita lakukan misal kita udah capek, mandi, tidur. Emang kepikiran kita buat pakai lotion? Udah enggak kan.”

(Baca juga: Sebelum Memilih Warna untuk Dinding Kamar, Perhatikan Rumus Ini Dahulu!)

“Yang orang-orang pikir enggak penting tuh, padahal itu penting sebenarnya. Malahan hal-hal perintilan kayak gitu yang sangat penting,” pungkasnya.