Yuk Konsumsi Buah dan Sayur Organik! Tak Susah untuk Mendapatkannya, Datangi Saja Acara Ini

By Dionysia Mayang Rintani, Selasa, 24 Oktober 2017 | 03:30 WIB
Yuk Konsumsi Buah dan Sayur Organik! Tak Susah untuk Mendapatkannya, Datangi Saja Acara Ini (Dionysia Mayang)

NOVA.id – Bekerja sama dengan Kementerian Pertanian Republik Indonesia, AEON Mall BSD City menggelar AEON Mall Farm To Table.

Perhelatan ini menyajikan beragam sayur dan buah lokal segar yang dibawa langsung oleh para petani dan berlangsung mulai 19 hingga 29 Oktober 2017.

Tujuan digelarnya acara ini adalah untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya gaya hidup sehat.

Alphonzus Widjaja, Direktur PT AMSL Indonesia menjelaskan bahwa kerjasama dengan Kementerian Pertanian Republik Indonesia dengan MAPORINA (Masyarakat Pertanian Organik Indonesia) adalah salah satu bentuk dukungan terhadap para petani buah dan sayur terhadap produk unggulan lokal yang kualitasnya tak kalah dengan produk impor.

(Baca juga: Mengenal Lebih Dekat Perhelatan Perempuan Inspiratif NOVA, Siap Menjadi Perempuan Inspiratif NOVA Selanjutnya?)

“Alasan diadakannya acara ini adalah pertama, tentunya hidup sehat sudah menjadi keharusan. Sekarang trennya sudah kembali ke alam, green, nature. Kedua, kaum milenial sudah punya andil besar dalam kehidupan sehari-hari. Acara ini mengenalkan manfaat konsumsi buah dan sayuran organik agar bisa masuk ke kaum milenial,” jelasnya pada temu media di AEON Mall BSD City, Senin (23/10).

Lanjut Alphonzus, cara pengenalan ini tak bisa dengan gaya yang lama, tak sekadar barang bagus dan layanan prima, namun juga harus ditambah dengan experience dan customer journey.

Apalagi, tambahnya, mall jadi salah satu sarana paling efektif untuk memperkenalkan sesuatu, lebih dari sekadar tempat belanja.

Sementara itu, Ir. Aminudin Azis, MM, Kasubdit Pascapanen Direktorat Pengolahan dan Pengolahan Hasil Hortikultura menjelaskan, acara ini sekaligus untuk mengajak masyarakat jadi lebih berkualitas dengan asupan gizi yang berkualitas pula.

(Baca juga: Ingin Bisa Makan Buah Lebih Banyak? Ini Dia Kiatnya!)

Selain beragam buah dan sayur, kita juga bisa menemukan berbagai buah langka yang jarang ditemukan di pasaran seperti alkesa, gohok, matoa, durian pelangi, dan lainnya.

Kemudian, ada area yang menyediakan microgreen dari MAPORINA yang bisa diolah menjadi salad segar.(*)