Ini Dia Menu yang Bakal Disajikan di Resepsi Pernikahan Kahiyang

By Winggi, Senin, 6 November 2017 | 11:15 WIB
Kahiyang dan Bobby (Winggi)

NOVA.id- Pesta pernikahan putri Presiden Jokowi, Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution akan digelar pada 8 November 2017 nanti.

Banyak persiapan yang sudah dilakukan.

Salah satunya menyediakan menu makanan untuk acara resepsi yang akan digelar di Gedung Graha Saba Buana, Sumber, Solo.

(Baca juga : Masih Ingat dengan Mantan Kahiyang yang Seorang Pilot? Ternyata Begini Kabarnya )

Dari pantauan NOVA, menu makanan ini disediakan langsung dari catering milik sang kakak, Gibran Rakabuming yakni Chili Pari.

Nantinya menu yang disiapkan untuk para tamu undangan adalah menu khas Jawa.

Gibran mengatakan sajian menu yang dipilih diantaranya tengkleng, satai kere, cabuk rambai, gudeg, nasi liwet, serabi dan ledre.

“Menunya standar tradisional Jawa. Nanti makanannya ada tengkleng, satai kere, cabuk rambai, gudeg, nasi liwet, serabi dan ledre,” jelas Gibran.

(Baca juga: Wah, Ternyata Jenis Gula Ini Lebih Menyehatkan!)

Salah satu menu yang paling unik disini adalah sate kere.

Sate kere ini terdiri dari daging sapi, jeroan, kikil, tempe, kedelai, dan tempe gembus.

Menu ini disajikan bersama lontong dan disiram dengan bumbu kacang.

Gibran memilih sate kere kaki lima yang berjualan di Jalan Arifin, Kepatihan Wetan, Jebres.

(Baca juga: Sebelum Hari Berakhir, Simak Kata Zodiak Kita Berikut Ini)

Sebanyak 4000 porsi sate kere sudah dipesan.

Nantinya 4000 porsi tersebut akan dibagi dua yakni untuk prosesi pada siang hari dan malam hari.

Tak hanya itu, Gibran juga menyediakan 11000 loyang Martabak Kottabarat (Markobar) manis sebanyak 8 rasa dan martabak telur.

(Baca juga: Cantik Memikat, Ternyata Begini Rupanya Souvenir Pernikahan Kahiyang - Bobby)

Martabak ini nantinya akan dimasak langsung dihadapan para tamu undangan di lokasi pernikahan.

“Supaya tamu yang hadir bisa melihat langsung proses pembuatannya,” ungkap Gibran.(*)