Menikah dengan Laki-laki Keturunan Bangsawan dari Tapanuli Selatan, Ini Gelar Baru yang Akan Disandang Kahiyang Ayu

By Healza Kurnia, Rabu, 8 November 2017 | 10:00 WIB
Kedua mempelai, Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution saat foto bersama kedua orang tua masing-masing usai pembacaan ijab qabul pagi tadi(8/11/2017) (Healza Kurnia Hendiastutjik)

Para raja adat dan beberapa kerabat keluarga asal orangtua Bobby, Kampung Gunung Baringin, sudah siap ikut dalam pesta adat.

Nuansa adat Mandailing kombinasi dengan adat Tapanuli Selatan akan mewarnai kemeriahan resepsi pernikahan putri Presiden Joko Widodo di Kota Medan.

Baca juga: Jangan Pernah Berhubungan Seksual Ketika Menstruasi Bila Tak Ingin Alami 3 Hal Ini

Mulai dari pemotongan kerbau untuk memohon restu kepada para raja adat hingga Manortor keluarga yang dilakukan sampai malam hari.

Puncaknya, 25 November 2017.

Tujuan pesta adat adalah memberikan gelar kehormatan untuk calon mempelai pengantin. Kahiyang akan diberi marga Siregar, seperti marga ibunda Bobby

Putri Presiden Joko Widodo - Iriana, yakni Kahiyang Ayu dan calon suaminya Bobby Afif Nasution akan menemui raja-raja untuk menggenapi adat Batak Mandailing.

Baca juga: Duh, Ini Akibatnya Bila Lokasi Kerja Terlalu Jauh dengan Rumah, Nomor 3 Paling Dihindari Perempuan

Mereka akan melangsungkan pernikahan di Solo, Rabu (8/11) kemudian dilanjutkan resepsi di rumah orangtua mempelai laki-laki di Bukit Hijau Regency, Tasbih, Kota Medan pad 21 November 2017.

"Acara adatnya nanti adat Mandailing dan adat Tapanuli Selatan. Tanggal 21 November acara pemberian marga kepada Kahiyang. Kemudian tanggal 24 November lanjut acara meminta izin kepada raja-raja untuk menabuh gordang sembilan," ujar Erwan Nasution, paman Bobby Nasution belum lama ini.

Baca juga: Tak Kalah Cantik dengan Kahiyang Ayu, Begini Gaya Busana Iriana Jokowi yang Sederhana dan Santun

Acara adat di Sumatera Utara akan dilakukan sejak tanggal 21 November yaitu acara pemberian marga Siregar kepada Kahiyang Ayu.

Kemudian 24 dan 25 November 2017 acara adat pernikahan Bobby dan Kahiyang, kemudian resepsi umum 26 November 2017.

"Kemudian tanggal 25 November acara adatnya. Di sini nanti Bobby dan Kahiyang akan mendapat gelar dari raja-raja. Kemudian tanggal 26 November baru acara resepsi. Nanti saat resepsinya ada acara hiburan tari Jawa dan Tari Mandailing," kata Erwan. (*)