Ingin Ketemu Seleb Idolamu? Yuk Hadir di Youtube Fan Fest 2017

By Healza Kurnia, Sabtu, 11 November 2017 | 02:00 WIB
Official Poster Youtube Fan Fest 2017 (Healza Kurnia Hendiastutjik)

NOVA.id - Siapa yang tidak kenal Raditya Dika? Novelis, aktor film, sutradara bahkan seleb youtube produktif yang sering menghasilkan beragam karya kocak bakal hadir di Atrium Mall Gandaria City mulai hari ini, Jumat(10/11/2017).

Bukan untuk menjadi seorang pelawak atau stand up comedian saja, melainkan Raditya Dika bakal ikut meramaikan pesta seru artis youtube baik dari Indonesia maupun mancanegara.

Dikutip dari kompas.com bahwa ajang Youtube Fan Fest 2017 kali ini akan digelar selama tiga hari yakni mulai hari ini, Jumat (10/11/2017), hingga Minggu (12/11/2017) mendatang, di Atrium Mall Gandaria City, Jakarta.

Pentas seni tersebut bertujuan mempertemukan YouTuber lokal dan internasional dengan para penggemar mereka.

Baca juga:Kocak! Ini Dia Aksi Emak-emak 'Jaman Now' Saat Menumpangi Taksi Online, Semuanya Dikomentari Sampai Minta Minum

Acara dimulai pukul 11.00 hingga 20.30 WIB. Lantas, apa yang berbeda dari YouTube FanFest 2017? Jika sebelumnya ajang tersebut terpusat di Jakarta, maka sekarang sudah berekspansi ke kota-kota lain yakni Yogyakarta, Surabaya, dan Bandung.

Pada 22 hingga 24 September lalu, diadakan showcase di Yogyakarta yang menampilkan SkinnyIndonesian24, Bayu Skak, dan Hanin Dhiya. Lantas pada 6 sampai 8 oktober, showcase bergeser ke Surabaya dengan penampilan antara lain dari Ria Ricis dan Salshabilla TV.

Terakhir sebelum acara puncak di Jakarta, showcase diadakan di Bandung pada 20 hingga 22 Oktober. Bintang tamunya antara lain Eka Gustiwana dan Jovi Adhiguna Hunter.

Adapun festival utama di Jakarta dimeriahkan 25 YouTuber dan penyanyi kawakan, antara lain Tim2one, Sheryl Sheinafia, Tulus, Agung Hapsah, Raditya Dika, Ibob Tarigan, dan Last Child. Ada 4 YouTuber Internasional yang tampil, yakni 1Million Dance Studio, Matt Steffanina, Tiffany Alvord, dan Ranz Kyle.

Baca juga: Kasus Penembakan Istri di Cawang Bukan yang Pertama, Ini Deretan Kasus Penembakan Selama Tahun 2017, Ngeri!

“Saya sangat senang bisa mendapat kesempatan untuk hadir dan tampil di YouTube FanFest di Jakarta! Saya tidak sabar untuk merasakan langsung keseruan panggung Jakarta bersama para penggemar! Pasti akan sangat meriah,” kata Matt Steffanina, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari siaran pers resmi.

Selain showcase dan festival utamanya, rangkaian YouTube FanFest tahun ini juga meliputi meet & greet dan live show. Anda bisa berjabat tangan, selfie, atau sekadar tanya-jawab dengan YouTuber idola pada sesi meet & greet yang berlangsung hanya hari ini, mulai pukul 16.30 hingga 18.30 WIB.