Tak Disangka, Rasa Puas Akan Bertahan Selama Ini Setelah Berhubungan Seks

By Winggi, Sabtu, 18 November 2017 | 12:30 WIB
Pasangan (Winggi)

Tak hanya itu, pasangan-pasangan tersebut juga mengikuti tes kualitas perkawinan yang berlanjut empat sampai enam bulan kemudian.

(Baca juga: Boy William Ajak Jessica Iskandar Nge-Vlog, Netizen: Lha, Ini Jodohnya!)

Dari hasil penelitian ini ternyata perasaan afterglow setelah melakukan hubungan intim bertahan hingga dua hari dan hasil ini dimuat dalam The Journal Psychological Science.

"Penelitian kami menunjukkan bahwa rasa itu tetap meningkat 48 jam setelah berhubungan seks," ucap Andrea Meltzer, yang merupakan seorang ilmuwan psikologis di Florida State University yang memimpin riset tersebut.

Meski setiap pasangan memiliki perbedaan dalam frekuensi bercinta, tetapi perasaan puas dan rasa nyaman (afterglow) selama 48 jam tersebut bertahan secara konsisten

(Baca juga: Duh, Harga Selimut Syahrini Bikin Netizen Mau Nangis)

Baik itu pada pasangan yang lebih sering melakukan hubungan seks maupun dengan mereka yang jarang melakukannya.

Ini juga tidak berpengaruh pada berapa lama hubungan mereka, umur hingga jenis kelamin.

Afterglow yang bertahan lama ternyata juga mempengaruhi tingkat bahagianya suatu hubungan.

Demikian pula dengan pasangan yang mengalami rasa nyaman lebih lama memiliki pernikahan yang bahagia.

(Baca juga: Bahan Makanan Ini Bisa Membuat Smoothie Semakin Sehat)

Namun peneliti mendapati jika ketika periode bulan madu berakhir, kepuasan perkawinan pun rata-rata menurun di setiap pasangan.