NOVA.id - Berganti karakteristik peran dalam waktu berdekatan antara satu film dengan film lainnya memang tak mudah.
Hal itu yang dirasakan oleh penyanyi muda berbakat Wizzy Williana.
Saat dikonfirmasi melalui seluler siang tadi(18/12), Wizzy mengaku banyak sekali tantangan yang harus dilalui untuk berganti karakteristik dalam dua film yang diproduksi secara berdekatan.
Baca juga: Aliando Putuskan Keluar dari Sinetron Terakhirnya, Sosok Ini Menahan Tangis Melihat Kepergiannya
"Memang awalnya aku terlibat sebagai pengisi suara di film Si Juki baru ke Keluarga Tak Kasat Mata. Bayangkan saja, itu proses produksinya juga dalam waktu yang berdekatan dengan perbandingan karakter yagn kontras," bebernya.
Kepada NOVA, Wizzy merasakan jauh lebih nyaman ketika berperan sebagai pengisi suara di film Si Juki The Movie meski tantangannya sangat berat.
"Kebetulan aja aku kan juga penyuka film animasi, jadi waktu pertama kali habis script-reading, aku itu berasa klop sama peran yang aku mainkan," ungkap gadis kelahiran Surabaya tersebut.
Baca juga: Beredar Kabar Segera Bertunangan dengan Ivan Gunawan, Ayu Ting Ting Malah Bereaksi Seperti Ini
Menurutnya, menjadi pengisi suara dalam sebuah film animasi seperti Si Juki The Movie berbeda jauh saat rekaman menyanyi di studio.
Dia membeberkan meskipun sama-sama take suara di dalam studio, namun pengalaman berharga justru ia dapatkan saat menjadi pengisi suara.
"Beda banget di mana aku harus bisa bermain intonasi dan nada suara, kan beda intonasi dari sebuah kata saja sudah beda maknanya," terangnya.
Baca juga: Duh, Pakai Handuk untuk Mengeringkan Wajah Bisa Bikin Rusak Penampilan! Ini Alasannya